Minggu, 17 Agustus 2014

Forum Anak Percepat KLA

Yuniastuti
Jakarta-Kota Administrasi Jakarta Utara terus bertekad menjadi Kota Layak Anak ( KLA), untuk mewujudkan hal itu berbagai program terus digulirkan, salah satunya dengan terbentuknya Forum Anak.
Menurut Kepala Su Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak KMPM Jakarta Utara, Yuniastuti, menuturkan, forum anak adalah organisasi terbuka dan peduli dengan anak yang dibentuk oleh KPMP, dimana organisasi itu adalah kepanjangan tangan kami untuk menyosialisasikan program KPMP tentang Kelurahan/Kecamatan Layak Anak baik kepada pemerintah kelurahan dan kecamatan termasuk masyarakat.

Dalam forum anak tersebut, dia kembali menjelaskan, adalah perwakilan anak-anak Jakarta Utara yang telah bisa menyampaikan pendapat dan menanggapi pendaopat orang dewasa terkait hak anak.

"Dengan adanya forum anak tersebut, kami sangat berharap bahwa anggota forum anak bisa berkoordinasi baik dengan pemerintah kelurahan dan kecamatan, pengurus RT dan RW serta tokoh masyarakat demi suksesnya Kelurahan Layak Anak di Jakarta Utara.

Yuniastuti mengakui, dalam hal mewujudkan Kota ayak Anak tidak mudah. Perlu keterlibatan semua pihak, karena tugas memang sangat saling berkaitan. misalnya, sebuah kelurahan bisa disebut layak anak, sebuah kelurahan harus memiliki taman interaktif yang menunjang keperluan bagi anak-anak.

Taman tersebut harus dilengkapi tempat bermaian anak, dan edukasi serta aman dan nyaman bagi anak. Untuk membangun itu, harus ada keterlibatan dari Dinas Pertamanan.Kemudian, dalam soal transportasi, juga dibutuhkan keterlibatan Dinas Perhubungan untuk menyiapkan angkutan yang ramah bagi anak.

"Hal itu baru bisa berjalan kalau mendapatkan dukungan dari semua pihak,"katanya.

Sejauh ini, lanjut lanjut dia, pihaknya sudah menjalin komitmen dengan beberapa suku dinas. Seperti Suku Dinas Pertamanan, Suku Dinas Sosial dan berbagai suku dinas lainnya. Selain itu juga, walikota dengan para camat dan lurah juga dijalin kerjasama.

"Kedepan komitmen tersebut terus ditingkatkan guna mempercepat terwujudnya Kota Layak Anak di Jakarta Utara,"terang dia.        

Tidak ada komentar:

Posting Komentar