Penyeleksian pada tahun ini, lanjut Mumu, baru dilaksanakan di tingkat kecamatan, dan kemungkinan besar pada tahun 2014 mendatang akan di adakan penseleksian di tingkat kelurahan. Dimana juara pada tingkat
Adapun keluar sebagai Juara Umum STQ Tingkat Kota Tahun 2013, diraih kembali oleh Kecamatan Koja, tambah H. Munawir Haris
Sementara itu, Walikota Jakarta Utara Bambang Sugiyono, mengatakan bahwa STQ merupakan salah satu wujud dalam rangka menanamkan kecintaan terhadap Al-qur'an yang semakin hari semakin tidak populer khususnya di kalangan umat Islam, oleh sebab itu usaha membumikan Al-qur'an selalu di programkan untuk menunjang program Nasional.
Selain itu juga di Jakarta Utara banyak sekali potensi pecinta Al-qur'an tetapi belum diolah secara maksimal, selain itu juga di Jakarta Utara banyak sekali para ahli Al-qur'an seperti Ustad H. Syatibi, Ustad Munawir haris dan juga para penyuluh agama Islam dari kantor Kementerian Agama.
Tujuannya diadakan STQ ini untuk mencari bibit-bibit unggul dikalangan masyarakat mulai dari orang dewasa hingga anak-anak. ”Kegiatan ini rutin kami lakukan dengan tujuan, selain untuk mempertebal rasa keimanan kita kepada sang maha pencipta juga mengajarkan membaca Al Qur'an kepada anak sejak dini,”tambah Bambang.
( Amin Hidayat )
Teks Foto : Wakil Walikota Jakarta Utara, Tri Kurniadi menyerahkan secara simbolis penghargaaan kepada para juara STQ Tingkat Kota Tahun 2013 dari tingkat anak-anak, remaja putra dan remaja putri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar