Kamis, 25 April 2013

Pelantikan Pengurus RT Kelurahan Cilincing


Jakarta-Purnomo Lurah Cilincing, Kecamatan Cilincing, Kota Administrasi Jakarta Utara melantik Ketua RT ( Rukun Tetangga ) periode 2013-2016, , di halaman kantor kelurahan setempat. Kegiatan tersebut di hadiri Wakil Camat Cilincing Haryadi, LMK, Ketua RW, PKK, Karang Taruna, Babinsa, serta Babinkantibmas dan tamu undangan.

Dalam pesannya Purnomo, mengatakan bahwa dalam melaksanakan tugas Bapak dan Ibu para Ketua RT agar dapat menguasai tugas, serta batas-batas wilayah.

“Peremajaan Ketua RT periode 2013-2016 telah dilaksanakan serentak pada bulan Maret 2013 lalu. Dan pada hari ini Bapak dan Ibu yang telah di percaya oleh warga sebagai Ketua RT siap diambil sumpahnya, apakah Bapak dan Ibu siap diambil sumpahnya sebagai Ketua RT, untuk melayani warga “ terang Purnomo, mengawali sambutan, Kamis (25/04/2013).

Seusai mengambil sumpah, Purnomo dalam kesempatan itu juga mengatakan, ada tiga hal yang mendasar di wilayah, yakni pertama kenali orang atau warga Bapak dan Ibu, kedua barang seperti fasilitas umum (fasum) dan fasilitas sosial (fasos), harus kita pelihara dan rawat, serta ketiga berkaitan dengan sumber keuangan yang berasal dari intensif operasional, serta dana swadaya masyarakat yang diwujudkan melalui musyawarah RT.

Dalam kesempatan ini, saya juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak dan Ibu para Ketua RT masa periode 2010-2012, atas darma baktinya kepada wilayah dan warga, serta selamat bertugas kepada pengurus RT periode 2013-2016, semoga Allah SWT merahmati kita semua, kata Purnomo, yang diaminkan oleh seluruh hadiri yang hadir.

( Amin Hidayat )

Teks Foto : Lurah Cilincing Purnomo memberikan Surat Keputusan Pelantikan RT bagi para Ketua RT periode 2013-2016.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar