Kamis, 06 Juni 2013

Wawalkot Lantik Pejabat Di Kecamatan


Jakarta-Wakil Walikota ( Wawalkot ) Kota Adsministrasi Jakarta Utara Tri Kurniadi melantik pejabat eselon IV untuk pejabat di tingkat kelurahan di kantor Kecamatan Pademangan dan Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara.

Dia berpesan seluruh pejabat yang baru dilantik harus mampu memahami segala hal yang diinginkan masyarakat dari pemerintah. Karena itu, dia meminta pejabat yang baru dilantik segera melaksanakan konsolidasi internal di dalam unit kerja masing-masing. 

“Tujuannya agar komitmen, kesamaan gerak, dan tindakan dalam menjalankan program dapat terwujud dengan baik, “ kata Tri Kurniadi dalam pesannya kepada para pejabat eselon IV yang baru di lantik, di aula kantor Kecamatan Penjaringan.

Kerjasama dibutuhkan agar seluruh unit kerja bisa satu arah menjalankan program yang sedang dijalankan dan akan di jalankan. Khusus untuk pejabat di Kecamatan Penjaringan, Tri meminta agar proses normalisasi Waduk Pluit terus di pantau.

Dia tidak ingin gejolak penolakan yang sempat terjadi terulang di masyarakat. Sebab, normalisasi Waduk Pluit dilakukan untuk untuk kepentingan seluruh masyarakat DKI Jakarta. Dengan begitu, dia berharap proyek normalisasi bisa berjalan lancar hingga seluruh prosesnya selesai dilakukan.

“Pejabat yang dilantik harus memahami kondisi wilayah yang baru. Di Penjaringan proyek normalisasi yang sedang berjalan harus terus disosialisasikan. Tujuannya, agar masyarakat bisa memahami kepentingan proyek normalisasi. Jika masyarakat sudah memahami, saya yakin kondisinya tetap kondusif,” kata Tri Kurniadi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar