Jumat, 19 Juli 2013

Bulan Ramadhan, PMI Jakut Tetap Layani Donor Darah

Jakarta-Pada bulan suci Ramadhan 1434 hijriyah / 2013 Masehi. Palang Merah Indonesioa ( PMI ) Cabang Kota Adminjistrasi Jakarta Utara tetap melayani warga yang ingin mendonborkan darahnya. Ketua PMI Cabang Kota Administrasi Jakarta Utara, Sabri Saiman menuturkan untuk warga yang ingin menyumbang darahnya bagi kemanusia, dalam hal ini kami siap memfasilitasinya di Kantor PMI Cabang Jakarta Utara, Jalan Plumpang Semper, Kelurahan Tugu Selatan, Kecamatan Koja. Untuk jadwal dalam hal ini terbagi dua, yaitu Pagi dari pukul 09.00-13.00 WIB, dan sore hari pada pukul 15.00-19.00 WIB. Di bulan puasa ini bagi warga yang ingin mendonorkan darahnya, masih katanya, dilihat dari segi kesehatan tidak ada masalah. Karena darah terus diproduksi secara terus menerus, kalau tidak diambil tidak apa-apa, tetapi lebih baik di donorkan karena banyak manfaatnya. “Dengan mendonorkan darah, ini adalah bukti dari kepedulian kita kepada sesama,” tambah Sabri Saiman. ( Amin Hidayat )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar