Kamis, 10 Oktober 2013

Jakut Bangun Trotoar di 18 Jalan


Trotoar Jalan
Jakarta-Suku Dinas Pekerjaan Umum ( Sudin PU ) Jalan Jakarta Utara merencanakan pembangunan trotoar di sejumlah titik jalan.

Pembangunan ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan trotoar bagi pejalan kaki yang memang masih kurang.

Kepala Sudin PU Jalan Jakarta Utara, Monang mengatakan, pihaknya telah dan sedang melaksanakan pembangunan trotoar di 18 jalan, di enam kecamatan di wilayah Jakarta Utara di tahun ini. 

18  lokasi pembangunan trotoar itu, untuk Kecamatan Tanjung Priok, yakni di  Sekitar Taman Stasiun Tanjung Priok, Jalan Gorontalo, Jalan Gading, Jalan Kebon Bawang V, Jalan Kebon Bawang VI, dan Jalan Sunter Karya Timur. 

Untuk Kecamatan Koja, berada di Jalan Melati, Jalan Berdikari, Jalan Walang Permai, dan Jalan Sindang Depan SD. 

Sementara, Kecamatan Pademangan, yakni di Jalan Semper Barat 1 SMPN 231, dan Jalan Sungai Berantas, Jalan Sungai Berantas, dan Jalan Cendrawasih, serta Jalan Cilincing Kelapa. 

Untuk Kecamatan Kelapa Gading, di Jalan Biru Laut Timur, serta Jalan Jingga Raya. Kecamatan Penjaringan berada di Jalan Kamal Muara SDN 01-02. Adapun Kecamatan Pademangan berada di Jalan Gedung Olah Raga ( GOR ) menuju Kantor Kecamatan Pademangan, tambah Monang, Kamis ( 18/10/2013 ) .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar