Rabu, 09 Oktober 2013

Rangkaian TMMD, TNI Manunggal KB Kesehatan dan Bakti Sosial


Pemeriksaan kesehatan yang dimanfaatkan oleh warga di kegiatan TMMD
Jakarta-Sebagai rangkaian dari Program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-91 tahun 2013, yang dilaksanakan oleh KODIM 0502 JU. Dalam kegiatan pembukaan yang di pusatkan di halaman dan gedung Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmiograsi ( Sudin Nakertrans ) Jakarta Utara, Rabu ( 09/10/2013 ).Untuk tema yang diangkat dalam kegiatan tersebut, Optimalisasi Percepatan Pembangunan Kependudukan dan KB Nasional Menuju MDGs Tahun 2015 Melalui Kerjasama BKKBN Dengan TNI.

Dalam laporannya, Ketua Kordinator lapangan Revitalisasi Program KB ( TNI Manunggal KB Kesehatan ) dan Bakti Sosial, Kapten Inf Tri Edi menuturkan, kegiatan ini mempunyai maksud sebagai pelaksanaan dan sekaligus mempermudah koordinasi untuk mencapai kesepakatan, keterpaduan dan kebersamaan.

Adapun tujuannya, dia kembali menuturkan, meningkatkan Akses dan Jaminan pelayanan KB Kesehatan bagi keluarga miskin dan memperdayakan atau mengembangkan potensi ekonomi keluarga serta meningkatkan pengetahuan sikap dan prilaku remaja, keluarga dan masyarakat terhadap bahaya Narkoba, HIV / AIDS dan mencegah kehamilan pada usia dini, juga memperkuat instansi masyarakat untuk mempercepat penangan gizi buruk, dan mengikut sertakan sektor swasta / LSM sebagai mitra sejajar dalam pelaksanaan ini.

Adapun kegiatan TNI Manunggal KB Kesehatan Tahun 2013, meliputi pelayanan KB 100 Aseptor yang terdiri dari IUD, MOW, MOP, IMP, MKJP, Suntik, Pil, Kondom, dan Non MKJP.

Selain itu juga ada pengobatan umum untuk 300 orang, santuanan Yatim Piatu bagi 20 orang, pembagian akte kelahiran bagi 20 anak, pemberian Al-Qur’an sebanyak 30 buku, pemberian pohon produktif sebanayk 300 pohon, pemberian satu unit kursi roda, pemberian 500 paket sembako, pengadaan bazar sebanayk 6 strand bagi anggota Tim Penggerak PKK, 2 stand bazar ( KBU ), serta pemberian alat edukatif bagi PAUD, dan pemberian peralatan kebersihan, terang Kapten Inf Tri Edi.

Sementara, Sekretaris Kota ( Sekko ) Jakarta Utara, Muhammad Yuliadi menjelaskan, Manunggal Karya Jaya ( MKJ ), serta Revitalisasi Program KB Nasional ( TNI Manunggal KB Kesehatan ) dan Bakti Sosial ini adalah kegiatan rutin tahunan dari TNI yang kaitan dengan menselaraskan masyarakat dengan TNI.

Dalam kegiatan TMMD, ditambahkan Muhammad Yuliadi, di Jakarta Utara untuk kegiatan fisik dilaksanakan TNI, masyarakat, dan pihak swasta. Untuk kegiatan non fisik, dalam hal ini dilaksanakan relawan sarjana di Indonesia.   


Tidak ada komentar:

Posting Komentar