Kamis, 10 Oktober 2013

Sudin PU Jalan Bongkar Jembatan Penghubung Jalan Gading


Jakarta-Jembatan penghubung antara wilayah Kelurahan Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, dengan wilayah Kelurahan Sukapura, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara akan ditutup. 

Ini dilakukan karena jembatan yang ada di Jalan Gading, Griya Lestari, Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara yang berusia 38 tahun akan dibongkat Sudin Pekerjaan Umum Jalan, Pemkot Jakarta Utara.

Pembongkaran dilakukan Jumat (11/11) dikarenakan kondisi jembatan sangat memprihatinkan, selain sudah ambles juga retak-retak. “Jembatan ini dibangun semenjak tahun 1975, hingga saat ini belum pernah ada perbaikan. Jikapun ada mungkin hanya penambahan di sisi kanan dan kirinya, sedangkan bawahnya belum pernah sama sekali sehingga ambles,” kata Paimin, (48,) warga Griya Gading Lestari, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.

Ditambahkan olehnya, kerusakan jembatan itu selain karena faktor usai juga seringnya dilalui kendaraan baik pribadi maupun truk bermuatan material. Karena khawatir ambles, makanya warga melalui pengurus RT dan RW mengusulkan kepada pemerintah untuk segera di perbaiki.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas ( Kasudin ) Pekerjaan Umum ( PU ) Jalan Jakarta Utara, Monang Ritonga menjelaskan, membenarkan adanya penutupan tersebut. 

“Akses Jalan Jalan Gading Griya, Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara saat ini ditutup. Langkah ini dimaksudkan untuk  membongkar jembatan dilokasi tersebut. Dimana jembatan tersebut memiliki panjang 8 meter dengan lebar 5 meter sudah rusak parah,”terang Monang. .

Lebih jauh dijelaskan Monang, jembatan ini merupakan akses utama yang menghubungkan antara Jalan Tipar Cakung dan Jalan Pegangsaann Dua. Pembangunan ini diperkirakan memakan waktu kurang dua bulan. Untuk semetara jalan akan dialihkan ke Simpang Lima Semper selama pembangunan berlangsung. Perbaikan jembatan ini memang atas desakan warga .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar