Ma'mun |
Jakarta-Genangang yang melanda sebagaian wilayah Kelurahan Kebon
Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Ma’mun, Lurah Kebon Bawang, menambah
kesibukannya melayani warganya.
Sebagai pamong, Ma’mun, mengatakan, tetap harus memahami apa
yang menjadi persoalan yang dihadapi warganya.
“Seperti hujan yang menguyur beberapa hari ini yang menyebabkan
genangang dan menyebabkan warga mengungsi di posko pengungsian, kata dia, saat
dikonfirmasikan Senin (20/01/2014).
Dengan mengenakan jas hujan, celana pendek, dan sepatu bot, Ma’maun
berkeliling bersama aparatbya dan warga untuk mengetahui kondisi warga dan
lingkungannya yang juga terkena genangan.
“Nggak cuma memamahi saja, kita juga harus bisa
menyelesaikan persoalan yang di hadapi warga,"ungkap dia.
Sejak wilayahnya
tergenang banjir, ungkap Ma’mun pihaknya langsung berkoordinasi dengan sejumlah
pengurus RT maupun RW diwilayahnya.
“Kami berupaya memberikan pelayanan terbaik untuk warga yang
menjadi korban banjir .Kami upayakan agar beban warga berkurang,” terang Ma’mun
yang mengaku kerap begadang dan tidak pulang ketika hujan deras dan ada
warganya yang mengungsi di posko pengungsian.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar