Kamis, 27 Februari 2014

Walikota Minta Layanan Masyarakat Dimaksimalkan


Jakarta-Salah satu unsur penting dalam tata kelola pemerintahan yang baik, jika pemerintah mampu memberikan rasa puas ke masyarakatnya.

Disamping itu, pemerintah yang baik mampu mewujudkan transparansi atau keterbukaan  dalam menjelaskan latar belakang pengambilan keputusan atas suatu kebijakan, apakah kemudian berhasil atau tidak kebijakan itu harus dijelaskan secara utuh dan menyeluruh.

Hal tersebut disampaikan Walikota Jakarta Utara, Heru Budi Hartono dalam  kegiatan silahturahmi dan pembinaan perangkat kecamatan dan Kelurahan se-Kecamatan Kelapa Gading, di Gedung Yudho Kelapa Gading, Kamis (27/02/2014). 

Ditambahkan Walikota,  seluruh jajaran aparatur pemerintah khususnya pada level kelurahan, kecamatan dan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang bersentuhan langsung dengan pelayanan maka hendaknya memberikan pelayanan yang baik, ramah, terukur dan tepat waktu. 

Dalam kesempatan itu juga, Camat Kelapa Gading, Juvan R. Tampubolon, mengatakan, bahwa pihaknya telah sering menyampaikan kepada seluruh rekan-rekan di kecamatan dan kelurahan untuk all out dalam setiap melakukan aktivitas kerja sehingga masyarakat puas dengan pelayanan yang kita berikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar