Almon Daniel |
Jakarta-Sempat
terhenti sementara, Pemerintah Kota ( Pemkot ) Jakarta Utara ( Jakut ) melalui
Suku Dinas ( Sudin ) Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah ( KUMKMP ) kembali akan menggelar kegiatan Kaki Lima
Ninght Market.
Kegiatan perdana sendiri akan di gelar di depan Kantor Kecamatan
Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Sabtu (12/07/2014), mulai pukul 16.00 sampai
23.00 WIB.
Kepala
Sudin KUMKP Jakut, Almon Daniel, menuturkan, tahun 2013 lalu, kegiatan Kaki Lima
Ninght Market di laksanakan di Lapangan Bermis, Kelurahan Pegangsaan Dua,
Kelapa Gading, Jakut. Dan pada tahun ini di laksanakan di depan kantor
Kecamatan Kelapa Gading.
“Tujuan
menggelar kegiatan Kaki Lima Ninght Market di depan kantor Kecamatan Kelapa
Gading dengan alasan karena ingin mendekatkan kegiatan ini kepada masyarakat
Selain
itu, dengan adanya kegiatan ini tentu saja bertujuan untuk membantu pedagang
Kaki-5, sekjligus turut membantu mempromosikan produk mereka kepada warga,”
kata Almon, saat berbincang di ruang kerjanya, Jumat (13/07/2014).
Dalam
kegiatan tersebut, masih kata dia, berbagai aneka hidangan kuliner dan barang
kebutuhan pokok menjelang lebaran 1436 H/2014 M hadir daam kegiatan tersebut.
“Pelaksanaan
pembukaan sendiri bertepatan dengan bulan Ramadhan, sehingga masyarakat bisa
menikmati bukaan bersama-sama .Pada kegiatan itu, pengunjung juga dihibur oleh
penampilan oragn tunggal dan qasidah,” terang Almon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar