Bambang Suheri |
Jakarta-Untuk memberikan kenyamanan dan kesehatan bagi pemudik yang akan berlebaran ke kampung halamannya, Suku Dinas Kesehatan ( Sudinkes) Pemerintah Kota ( Pemkot ) Jakarta Utara mensiagakan dua posko kesehatan di terminal bantuan.
Bambang Suheri, Kasudin Kesehatan Jakarta Utara, menjelaskan, pos kesehatan ini rutin disiagakan jelang H-7 mudik lebaran. Posko kesehatan ini berada di Terminal Tanjung Priok, Tanjung Priok dan Terminal Bantuan Tanah Merdeka, Cilincing.
"Diposko kesehatan tersebut satu poskonya ada 3 petugas dan seorang dokter yang piket. Tujuan hadirnya posko kesehatan itu untuk memberikan layanan kesehatan kepada pemudik yang akan berangkat melalui terminal bus antar kota" ujar Bambang Suheri, Senin (21/07/2014).
Ditambahkan Bambang, selain menyiapkan petugas dan dokter juga disiagakan obat-obatan, velbet,tabung oksigen dan mobil ambulance.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar