Minggu, 24 Agustus 2014

Disdukcapil Jakut Layani Perekaman e-KTP di Festival Pesisir

Jakarta-Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Pemerintah Kota ( Pemkot ) Jakarta Utara ( Jakut ) membuka perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) di sekitar Mall Artha Gading, Kelapa Gading yang merupakan tempat penyelenggaraan Festival Pesisir 2014.
 Kegiatan Festival Pessisir 2014 sendiri dilaksanakan selama tiga hari, dari Jumat-Minggu, dan hari ini, Minggu sore (24/08/2014) resmi ditutup.   

Menurut Kepala Suku Dinas ( Kasudin ) Dukcapil Jakarta Utara, Edison Sianturi, perekaman tersebut adalah keterilbatan kami dalam ikut serta menyukseskan kegiatan Festival Pesisir 2014, sekaligus memberikan kesempatan kepada warga yang belum melaksanakan perekaman e-KTP di kantor kelurahan maupun dalam kegiatan perekamanan e-KTP yang dilaksanakan lewat KTP Mobile.

Perekaman e-KTP di Festival Pesisir hanya digelar selama tiga. Selain melayani warga pengunjung Festival Pesisir maupun pengunjung yang hendak belanja ke Mall Artha Gading, setrta petugas juga melakukan perekaman terhadap karyawan Mall Artha Gading.

"Disdukcapil juga tidak menargetkan jumlah wajib KTP yang direkam,"kata Edison.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar