Jakarta-Dalam rangka menciptakan lingkungan Kamtibmas
yang kondusif, Rabu malam, 29 Oktober 2014 lalu, dilaksanakan Nongkrong Bareng
Kapolsek Cilincing bersama Masyarakat wilayah Kampung Sungai Begog, Kelurahan
Semper Timur, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, bertempat di rumah Ketua RW
03, Kelurahan Semper Timur, Mamit Kenes.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka
menciptakan Kamtibmas yang Kondusif.
Kapolsek Cilincing, Kompol Edi Purnawan, dalam sambutannya mengajak seluruh warga untuk bersama-sam mencegah gangguan kamtibmas, seperti kenakalan remaja, tawuran, narkoba, curanmor, dan kriminalitas lainnya.
Kapolsek Cilincing, Kompol Edi Purnawan, dalam sambutannya mengajak seluruh warga untuk bersama-sam mencegah gangguan kamtibmas, seperti kenakalan remaja, tawuran, narkoba, curanmor, dan kriminalitas lainnya.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian
dari warga masyarakat yang telah membantu keamanan wilayah di sini,”kata Kapolsek.
Selain itu, masih ditambahkan Kapolsek, lewat kegiatan
nongkrong bareng ini bertujuan untuk mendengarkan secara langsung keluhan dan
permasalahan yang ada di wilayah Semper Timur khususnya di wilayah Kampung Sungai
Begog.
“Selain itu dengan adanya pertemuan seperti ini
banyak masukan dan usulan yang langsung didapat dari warga masyarakat,”ungkapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar