Senin, 10 November 2014

Antisipasi Musim Penghujan, Ribuan Pohon Dipangkas



Pangkas pohon (ilustrasi)
Jakarta-Memasuki musim hujan, berbagai langkah antisipasi disiapkan pemerintah Jakarta. Salah satunya adalah mewaspadai pohon tumbang. 

“Setiap Juni penebangan pohon di wilayahnya hampir setiap hari dilakukan. Dalam sehari biasanya ada sepuluh pohon yang ditebang,”kata Fajar. 

Pohon-pohon tersebut, kata dia, tersebar di seluruh wilayah Jakarta Utara, termasuk daerah rawan tumbang.
“Pohon yang rawan tumbang memiliki dua ciri khusus. Yakni, kondisi fisik mengering dan batang pohon mengering,”pungkas Fajar.  

Namun, penggantinya jauh lebih banyak. Yakni, 300 pohon baru per harinya. Sebagian besar ditanam di pinggir-pinggir jalan. 

Langkah antisipasi terhadap pohon rawan tumbang  yang dilakukan adalah pembangunan posko pohon tumbang berada di rumah bibit, Kelapa Gading. 

Ada 25 personel yang siap siaga disana. Para personel disiapkan dengan peralatan seperti 10 unit mesin potong, 4 unit truk angkut, dan 2 mobil pikap.

”Petugas posko bersiaga 24 jam dan akan bergerak begitu menerima informasi soal pohon tumbang Kami juga siapkan tim buser yang bisa bergerak cepat saat ada kejadian,”kata dia.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar