Jumat, 14 November 2014

Pemerintah Komitmen Kesejahteraan dan Pendidikan Meningkat



Jakarta-Program pengalihan subsidi bahan bakar minyak tahun 2014, yang dilakukan oleh pemerintah pusat dengan cara akan memberikan bantuan sosial kepada keluarga pemegang Kartu Perlindungan Sosial (KPS), bantuan sosial yang akan diberikan berupa bantuan tunai dalam bentuk simpanan, bantuan Siswa Kurang Mampu (BSM) dan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Dimana saat ini pemerintah telah menyiapkan program Kartu Indonesia Sehat, Pintar, dan Keluarga Sejahtera, semua itu untuk warga.
Demikian diungkapkan oleh Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Utara, saat memberikan sambutan dalam acara pemberian bantuan Bazis Jakarta Utara tahap ke dua kepada 605 pelajar dan mahasiswa di Jakarta Utara, bertempat di Ruang Bahari, Kantor Walikota Jakarta Utara, Rabu (12/11/2014) lalu.

Dengan adanya program tersebut, ditambahkan Junaedi, pemerintah dalam hal ini ingin warganya tidak susah untuk menjadi pintar, sehat dan tidak susah untuk mewujudkan kesejahteraan sosial.

“Pemerintah berharap dengan program itu kesejahteraan dan pendidikan dan kesehatan warganya semakin meningkat,”ungkap Junaedi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar