Jakarta-Tiga puluh orang anak SDN Warakas 01 Pagi,
Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara mampu menghipnotis tim penilaian Karang
Taruna (Katar) berprestasi tingkat nasional dan Wakil Walikota Jakarta Utara,
Tri Kurniadi serta undangan lain dalam penilaian Lomba Katar berprestasi yang
di wakili Katar Kelurahan Warakas, di Jalan Warakas VIII, Jakarta Utara, Sabtu
(01/11/2014).
Gerak dan irama serta langkah dari 30 personel
Polisi Cilik memukau dan menjadi fokus perhatian.Seusai penilaian lomba katar berprestasi tingkat
nasional, berharap agar setiap sekolah memiliki motor disiplin, karena kita
harus menanamkan rasa disiplin baik berlalu lintas maupun berbagai aktivitas
lainnya.
“Kalau sudah sejak kecil disiplin, yakni kamanapun mereka akan menjadi orang yang lebih disiplin, dan diharapkan dengan adanya pocil ini bisa menjadikan virus disiplin untuk siswa yang lainnya, “ujar Tri Kurniadi.
Florida Marpaung, Kepala Sekolah SDN Warakas 01 Pagi menuturkan, merasa bangga bisa menyajikan yang terbaik pada acara penilaian katar berprestasi tingkat nasional.
“Kalau sudah sejak kecil disiplin, yakni kamanapun mereka akan menjadi orang yang lebih disiplin, dan diharapkan dengan adanya pocil ini bisa menjadikan virus disiplin untuk siswa yang lainnya, “ujar Tri Kurniadi.
Florida Marpaung, Kepala Sekolah SDN Warakas 01 Pagi menuturkan, merasa bangga bisa menyajikan yang terbaik pada acara penilaian katar berprestasi tingkat nasional.
“Keberhasilan anak didik kami yang tergabung
dalam pocil tak terlepas dari Binaan Polres Metro Jakarta Utara maupun Polsek
Tanjung Priok,”kata dia.
Gina, salah seorang peserta pocil dari SDN Warakas 01 Pagi, merasa bangga
bisa tampil dalam kegiatan ini.
“Cita-cita saya kelak jika sudah besar ingin menjadi Polwan agar bisa mengabdi dan mengatur lalu
lintas di lapangan,”pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar