Rabu, 15 April 2015

Cegah PKL& PMKS, Taman Gorontalo Dijaga Satpol PP

Jakarta-Puluhan petugas Satpol PP Kelurahan Sungai Bambu, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara berjaga di Taman Lalulintas Gorotalo. Hal ini untuk mengantisipasi pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan didalam maupun diluar taman tersebut serta menjaga agar taman tidak menjadi tempat mangkalnya penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS).

Lurah Sungai Bambu, Sumarno, menjelaskan, penjagaan ini sebagai tindak lanjut dari perintah Walikota Jakarta Utara dan Camat Tanjung Priok yang memerintahkan Satpol PP untuk berjaga di taman tersebut.
"Taman Gorotalo yang dibangun oleh perusahaan swata sebagi bentuk kepedulian sosial kepada lingkungan (CSR) memang belum diresmikan, namun saat ini banyak warga yang datang ke taman ini. Banyaknya warga yang datang ke taman ini mengundang para pedagang kaki lima (PKL) berjualan disini. Agar taman tidak dikuasai PKL maka kami menempatkan aparat Satpol PP Kelurahan Sungai Bambu untuk berjaga di taman ini,"kata Sumarno, aspirasirakyat1.blogspot.com, Rabu (15/04/2015).

Wati (30), warga Kelurahan Kebon Bawang yang setiap hari mengujungi Taman Gorotalo menyambut positif langkah pejagaan yang dilaksanakan aparat Satpol PP untuk menjaga taman dari PKL dan PMKS.

"Setiap hari taman ini seallu dikunjungi warga, yang paling ramai pada hari Sabtu dan Minggu. Taman ini untuk warga yang membutuhkan sarana untuk berinteraksi, jadi kami mendukung langakh aparat Satpol yang berjaga untuk keamanan warga serta menjaga tanman dari serbuan PKL dan PMKS,"ungkapnya.   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar