Rabu, 22 April 2015

Pemkot Jakut Gencar Sosialisasikan Program KB



Jakarta-Pemerintah Kota Jakarta Utara terus menggencarkan sosialisasi gerakan keluarga berencana (KB) untuk menyukseskan program pemerintah pusat tersebut kepada warga. Seperti dilaksanakan di wilayah Kelurahan Sungai Bambu, Kecamatan Tanjung Priok, Rabu (22/04/2015). 

Duripah, petugas PLKB Kelurahan Sungai Bambu menuturkan,  untuk program KB ini pihaknya tidak pernah berhenti melakukan sosialisasi.

“Kami akan terus melakukan sosialisasi kepada warga tentang pemahaman KB sehingga ini akan bisa berjalan dengan lancar dan tidak ada hambatan,” pungkasnya kepada aspirasirakyat1.blogspot.com, di sela-sela penyuluhan KB, di RW 03. 

Duripah juga menjelaskan, penggunakan KB itu ada beberapa cara misalkan dengan suntik, pil, dan alat kontrasepsi. Namun untuk masyarakat yang paling banyak menggunakan suntik atau pil serta pegunaan alat kontrasepsi,” katanya.

Lurah Sungai Bambu, Sumarno,  menuturkan pihaknya akan terus membantu Kantor KB mensosialisasikan kepada masyarakat untuk bisa menjalankan KB. 

“Jelas jika program ini bisa membantu masyarakat kenapa tidak, kami dari pihak kelurahan  juga sangat mendukung,” katanya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar