Minggu, 14 April 2013

PMI dan Warga Semper Timur Gelar Kegiatan Sosial


Jakarta-Warga Kelurahan Semper Timur, Kecamatan Cilincing, Kota Administrasi Jakarta Utara  menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kota Administrasi Jakarta Utara  mengelar kegiatan aksi kemanusian berupa kegiatan donor darah,  di Kantor Kelurahan Semper Timur, Minggu (14 April 2013).Kegiatan tersebut disambut baik warga. Pada kesempatan itu, Lurah Semper Timur Darmawan juga turut melakukan donor darah.

"Alhamdulillah saya juga lulus di cek kesehatan untuk diambil darahnya. Karena sebelumnya saat kegiatan donor darah di RW 02 beberapa hari lalu tidak lulus saat di cek, kata dokternya harus banyak minum air putih. Ini donor darah saya yang kesekian kalinya, terakhir saya donor di Walikota," ucap Lurah Semper Timur, Darmawan.  

Ia berharap apa yang dilakukannya bersama masyarakat dapat bermanfaat bagi masyarakat lain yang membutuhkannya. "Semoga saja masyarakat dapat rutin menyumbangkan darahnya. Selain ini membantu sesama juga sangat baik untuk menjaga kesehatan sendiri," imbuhnya. 

Ketua LMK Semper Timur Sutaryun, mengatakan melalui RT dan RW sudah kami informasikan kegiatan ini. Masing-masing RW kami targetkan 15 orang, jadi bila di sini ada 10 RW sekitar 150 orang yang mendonorkan darahnya," kata dia. 

Namun, katanya, tidak semua warga dapat menyumbangkan darahnya sebab harus di cek terlebih dahulu kesehatannya bila dalam kondisi yang kurang sehat, bisa saja tidak dapat di donorkan.

( Amin Hidayat

Teks foto : Warga dan Lurah Semper Timur Darmawan turut menyumbang darah dalam kegiatan aksi kemanusiaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar