Kamis, 16 Mei 2013

Jakut, Tahun 2013 Targetkan 66,101 Akseptor Baru.


Peserta Bimtek

Jakarta-Untuk meningkatkan kemampuan kader PPKB RW di wilayah Kota Administrasai Jakarta Utara,  Kantor Keluarga Berencana ( KB ) Jakarta Utara mengelar Bimbingan Teknis ( Bimtek ) kepada kader PPKB, di Aula Balai Yos Sudarso Lantai 3, Kompleks Kantor Walikota Jakarta Utara, Jumat (17/05/2013 ).

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Walikota Jakarta Utara  Bambang Sugiyono yang diwakili oleh Muhammad Yuliadi Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Utara, didampingi Zairi Zaenal Seksi Peran Serta KB dari Kantor KB Jakarta Utara.

Dalam sambutannya  Walikota Jakarta Utara Bambang Sugiyono yang di wakili oleh Sekretaris Kota Muhammad Yuliadi, mengatakan kedudukan kader PPKB RW dalam pembangunan keluarga berencana , sejak dirintis pola pembinaan peserta KB, pada dekade tahun 1980 telah menunjukkan eksitensi dan peran baktinya dalam menunjang kesuksesan program Keluarga Berencana Nasional.

PPKB RW, kata Bambang Sugiyono, merupakan institusi masyarakat perkotaan yang bereperan aktif mendukung program keluarga berencana hingga saat ini. Institusi yang dimotori oleh ibu-ibu kader, dalam hal ini tak kenal waktu, tanpa kenal lelah, semata-mata karena terpanggil oleh jiwa pengabdian yang didasari keikhlasan.

Dalam hal ini, Bambang  Sugiyono berpesan, agar para kader PPKB RW agar terus berpegang pada komitmen awal, yakni bekerja membantu program pemerintah, khususnya dalam bidang kependudukan dan keluarga berencana tanpa pamrih yang semata-mata didasari dengan pengabdian dan keikhlasan.

Disampingi itu, masih kata Bambnag, selalu dijaga dan dipertahankan. Dengan demikian, institusi ini tetap menjadi kebanggan pemerintah dan panutan bagi institusi-institusi masyarakat lainnya di DKI Jakarta.

Saya tahu, salah satu keberhasilan program KB di Jakarta Utara, salah satunya berkat adanya bantuan dan operan serta aktif ibu-ibu kader PPKB RW, ujar Bambang Sugiyono.

Dalam hal ini, masih ditambahkan Bambang Sugiyono, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan setingginya atas pengabdian dan keikhlasan yang di berikan selama ini dan  kedepan tentunya, pada momentum hari Keluarga Nasional ke-XX tahun 2013, saya menyampaikan 5 hal sebagai tugas pokok yang tercantum dalam keputusan gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 2 Tahun 2012 tentang pengangkatan PPKB RW, yakni, Pertama, memberikan pelayanan program KB, baik bersifat penyuluhan maupun penyaluran alat kontrasepsi sederhana, serta tetap membina kelompok-kelompok kegiatan yang ada

Kedua, melakukan pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan program KB, khususnya R/I/PUS. Ketiga, mendorong sawdaya dan kegotongroyongan masyarakat untuk berpartisipasi dalam meningkatkan pemberdayaan masyarakat. Keempat, membantu menciptakan hubungan yang harmonis antar anggota masyarakat dengan pemerintah daerah, serta Kelima, sosialisasikan pada keluarga pasangan usia subur (PUS) dilingkungan masing-masing yakni dua anak cukup laki-laki perempuan sama saja, tambah Bambang Sugiyono.

Sementara itu, Zairi Zaenal Seksi Peran Serta KB dari Kantor KB Jakarta Utara, menambahkan peserta KB baru pada tahun 2012 lalu tercapai sebanyak 132,42 %, dari target sebanyak 71,203 akseptor baru. Dimana pencapaian peserta KB metode kontrasepsi jangka panjang di wilayah Jakarta Utara, tertinggi di DKI Jakarta, yakni 119,13 %, dari target 10,478 akseptor. Sedangkan pencapaian KB Baru sampai bulan April 2013 sebanyak 12,88 %, dari target 66,101 akseptor baru.

( Amin Hidayat )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar