Jakarta-Untuk meringankan beban warga yang terkena banjir
rob ( naiknya air hujan kelaut,red) yang terjadi di wilayah Kecamatan
Pademangan. Walikota Jakarta Utara Bambang Sugiyono didampingi beberapa pejabat
dilingkungan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara, menyerahkan secara
simbolis bantuan, di kantor Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, Senin
(17/06/2013) sore.
Disela-sela memberikan bantuan, Bambang Sugiyono
mengatakan kepada masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh terhadap isu-isu
yang tak bertanggung jawab yang sengaja dihembuskan oleh orang-orang tak
bertanggung jawab yang ingin memperkeruh keadaan, kata Bambang Sugiyono.
Masih dikatakan oleh Bambang Sugiyono, untuk
menjamin kesehatan kepada warga yang terkena rob, dalam hal ini kami telah
membangun posko kesehatan serta menyiagakan
petugas kesehatan yang selalu siap siaga selama 24 jam, memberikan
pertolongan dengan cepat kepada warga yang merasakan keluhan akibat banjir rob.
Termasuk juga menyampaikan kepada petugas kami untuk memberikan kemudahan
kepada warga dalam pengurusan surat-surat administrasi yang dibutuhkan.
Adapun bantuan yang kami berikan ini, berupa air bersih, selimut, ikan dalam
kemasan (sarden ), 20 ton beras serta air mineral. Semoga dalam 2 hari ini
banjir dapat surut karena sudah d sedikan 2 pompa berkapasitas besar untuk
menyedot air untuk kembali kelaut, tambah Bambang Sugiyono.
( Amin Hidayat )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar