Senin, 25 November 2013

Mari gunakan kendaraan alternatif ramah lingkungan



Jakarta-Lalu-lintas yang kian padat di jalan raya menjadi masalah serius Indonesia saat ini. Pengertian ini bisa dibuktikan dengan membengkaknya kendaraan bermotor setiap tahun tidak di imbangi dengan ruas jalan yang cukup.

Transportasi yang merupakan aspek penting dalam kehidupan belum terkelola dengan baik.Situasi yang berkembang ini memunculkan ide Lurah Tugu Utara, Mulyadi menggunakan kendaraan ramah lingkungan, dengan menggunakan sepeda elektrik, kendaraan tersebut nantinya akan digunakannya untuk mendukung aktifitasnya, seperti saat menghadiri undangan RT/RW.

Kendaraan ini tidak menggunakan bahan bakar,  dan dijamin tidak menyebabkan terjadinya polusi. Bila aki di kendaraan ini habis, kita bisa mengayun seperti mirip sepeda, hitung-hitung bisa berolahraga yang pada akhirnya menyehatkan tubuh.   

“Saat ini kendaraan tersebut sudah ada dipasar, harganya pun cukup murah, dan bentuknya lebih praktis,”kata mantan Lurah Warakas, Kecamatan tanjung Priok itu.   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar