Jakarta-Ratusan pegawai negeri sipil ( PNS ) di lingkungan Pemerintah Kota
Administrasi Jakarta Utara mengikuti upacara bendera untuk memperingati Hari
Pahlawan di Halaman Plaza Barat, Kantor Walikota Jakarta Utara, Senin (11/11).
“Kita harus memaknai peringatan hari Pahlawan bukan sekedar ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa sekaligus sebagai refleksi terhadap keyakinan jati diri bangsa yang bermartabat diinspirasi oleh para pejuang kita yang telah gugur di medan laga,” jelas Plt. Walikota Jakarta Utara, Bambang Sugiyono dalam amanatnya.
“Kita harus memaknai peringatan hari Pahlawan bukan sekedar ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa sekaligus sebagai refleksi terhadap keyakinan jati diri bangsa yang bermartabat diinspirasi oleh para pejuang kita yang telah gugur di medan laga,” jelas Plt. Walikota Jakarta Utara, Bambang Sugiyono dalam amanatnya.
Saat
membacakan amanat Menteri Sosial RI dalam peringatan Hari Pahlawan, Bambang
menyatakan, nilai-nilai perjuangan yang dibangun oleh para pahlawan tidak boleh
dilupakan sampai kapanpun.
Dalam kesempatan itu pula, Bambang Sugiyono berpamitan kepada PNS Pemerintah Kota Jakarta Utara karena telah menduduki posisi baru.
Banyak kesan yang mendalam selama saya bertugas sebagai Walikota Jakarta Utara,dalam kesempatan ini juga, dia juga mengajak seluruh PNS dilingkungan Pemkot Jakarta Utara untuk meningkatkan kinerja dan prestasi kerja, sehingga apa yang diraihnya ( promosi ) juga bisa diraih oleh seluruh PNS Jakarta Utara ” kata Bambang, yang saat ini dipromosikan menjadi Asisten Kesehatan Masyarakat, Pemprov DKI Jakarta.
Dalam kesempatan itu pula, Bambang Sugiyono berpamitan kepada PNS Pemerintah Kota Jakarta Utara karena telah menduduki posisi baru.
Banyak kesan yang mendalam selama saya bertugas sebagai Walikota Jakarta Utara,dalam kesempatan ini juga, dia juga mengajak seluruh PNS dilingkungan Pemkot Jakarta Utara untuk meningkatkan kinerja dan prestasi kerja, sehingga apa yang diraihnya ( promosi ) juga bisa diraih oleh seluruh PNS Jakarta Utara ” kata Bambang, yang saat ini dipromosikan menjadi Asisten Kesehatan Masyarakat, Pemprov DKI Jakarta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar