Dadang Sumitra |
Jakarta-Dana Program Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (PPMK), sebesar Rp225 juta sudah keluar. Untuk itu, Lembaga Masyarakat Kelurahan (LMK) Kelurahan Pejagalan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara siap merealisasi kegiatan bina fisik lingkungan dan bina sosial lingkungan. Diharapkan dengan adanya dana tersebut seluruh masyarakat yang ada di wilayah tersebut dapat merasakan manfaatnya.
Ketua LMK Pejagalan, Dadang Sumitra menjelaskan, sejumlah kegiatan yang dilaksanakan PPMK 2013, sudah disiapkan. Dari dana fisik yang dialokasikan tersebut, diantaranya untuk perbaikan jalan setapak dilingkungan RW 01, 14 dan 14, perbaikan MCK ( mandi, cuci, kakus ) dilingkungan RW 01, dan 11, pembuatan taman pos RW dilingkungan RW 02 dan 12, penyedian alat edukasi bagi pendidikan anak usia dini ( PAUD), dan kegiatan lain.
Adapun untuk kegiatan sosial, diantaranya untuk kegiatan pelatihan sulam jepang bagi ibu dan remaja serta kader TP PKK, pelatihan perakitan komputer, pelatihan pemberdayaan komunitas RW, serta penguatan kelembagaan, terang Dadang Sumitra, Kamis (05/12/2013).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar