Senin, 21 April 2014

13 petugas dikerahkan jaga lokasi rawan PMKS


Jakarta-Sebanyak 13 orang yang tergabung  petugas Satuan Tugas Pelayanan Pengawasan dan Pengendalian Sosial ( Satgas P3S ) Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial ( PMKS ) ditempatkan Suku Dinas ( Sudin ) Sosial Jakarta Utara ( Jakut ) ditempatkan di titik-titik rawan PMKS. Dengan demikian diharapkan kawasan Jakarta Utara bisa bersih dari PMKS.

Kepala Seksi Pelayanan Rehabilitasi Suku Dinas ( Sudin ) Sosial Jakarta Utara, Israk  menuturkan, relawan P3S PMKS yang kami rekrut tersebut berasal dari masyarakat. Sebelumnya pelaksanaan penghalau PMKS berasal dari Pegawai Negeri Sipil. Namun, seiring perjalanan waktu dengan beban yang dirasakan berat, maka relawan yang berasal dari masyarakat kami rekrut.  

“Keberadaan satgas relawan dari masyreakat tersebut sesuai dengan Peraturan Gubernur ( Pergub ) No.14 Tahun 2014 ,” kata dia, saat berbincang di runag kerjanya, Senin (21/04/2014).

Ke-13 relawan petugas yang berasal dari masyarakat tersebut, di bagi dua kelompok, dimana satu kelompok yang beranggotan 7 orang bertugas di sepanjang Jalan Yos Sudarso, dan kelompok satu lagi bertugas di turunan tol Sunda Kelapa, Penjaringan.

“Satgas tersebut telah terbentuk sejak dua bulan lalu,” terang dia.

Dalam melaksanakan tugas, satgas tersebut persuasif dan korsif. Persuasif disini adalah dengan melaksanakan edukasi atau sosilaisasi, motivasi, pentaaan penghalau dan pengawasan, serta melaksanakan perlindungan sosial.  

“Tugas mereka sebagai pembina, pengawasan, dan pengendalian sosial,” terang dia.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar