Selasa, 29 April 2014

Pekan Imunisasi kembali Digelar


Jakarta-Pekan imunisasi dunia ( PID ) kembali digelar pada 23-30 April 2014. Para orangtua dihimbau untuk membawa anak balita mereka ke puskesmas dan rumah sakit ( RS ) untuk mendapatkan layanan imunasi.

“Imunisasi ini adalah pelayanan sepekan kepada bayi dan balita. Utamanya yang belum melengkapi imnuasi dasarnya, “ kata Sylviana Murni, Asisten Pemerintahan DKI, saat ditemui di Balai Yos Sudarso, Kantor Walikota Jakarta Utara ( Jakut ).


Selain itu, masih kata dia, dilakukan juga layanan drop up follow up untuk melengkapi layanan imunasi anak yang belum lengkap.

Imunisasi lengkap bisa melindungi anak dari wabah, kecacatan, dan kematian. Di Indonesia, ada lima jenis imunisasi yang diberikan gratis di posyandu, yaitu hepatitis B, BCG, polio, DPT-HB, serta campak yang harus diberikan lengkap sebelum anak berusia satu tahun, kata dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar