Jakarta-Waduk Pluit Kecamatan Penjaringan Kota Administrasi Jakarta Utara minim lampu penerangan jalan umum (PJU).
Untuk memenuhi ketersedian lampu penerang, Suku Dinas (sudin) Perindustrian dan Energi Jakarta Utara sudah memasang beberapa titik lampu penerangan di jalan Inspeksi Waduk Pluit. Namun, sayang lampu yang ada di waduk yang memiliki luas sekitar 80 hektar itu hanya menggunakan barang bekas dan jumlahnyapun terbatas sehingga kurang.
Kepala Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Utara Saukani mengakui di taman Waduk Pluit itu dipasang lampu bekas. Ini dilakukan lantaran pengadaan lampu baru masih dalam proses lelang, padahal kebutuhan sangat mendesak.
“Memang saat ini kami memasang lampu penerangan dengan menggunakan lampu bekas. Ini disebabkan proses lelang belum selesai, sambil menunggu selesai kami kita pasang lampu bekas terlebih dulu,”ungkap Saukani
Pengadaan PJU di Jalan Inspeksi Waduk Pluit, kata Saukani, sudah masuk dalam rencana penambahan lampu LED (Light Emmiting Diode) Pemkot Jakarta Utara. Tahun ini Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Utara akan memasang 1.754 lampu LED di seluruh wilayah Jakarta Utara. Namun sebelum pemasangan dilaksankan, pihak sudin harus menunggu proses lelang selesai.
“Karena lewat ULP dulu jadi agak lama. Dua bulan lagi proses lelangnya baru selesai. Setelah itu kita akan pasang semua. Termasuk PJU di Waduk Pluit yang baru semuanya,” tandasnya.
Namun, Saukani mengaku, pemasangan PJU di Jalan Inspeksi Waduk Pluit menjadi salah satu prioritas sudin. Tidak tanggung-tanggung, anggaran sebesar Rp1 miliar digelontorkan sudin untuk memasang 50 PJU baru di 50 titik jalan. Agar kebutuhan pencahayaan di sekitar Waduk Pluit terpenuhi petugas akan memasang lampu LED 90 watt di setiap PJU.
Diharapkan dengan cara seperti itu nanti, pengguna jalan tidak perlu khawatir saat melintas di jalan tersebut. “50 PJU yang kami pasang di area Waduk Pluit itu tidak termasuk PJU yang di pasang di jembatan (Taman Kota Waduk Pluit). Karena untuk jembatan kita dapat sumbangan dari swasta,” ungkapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar