Jakarta-Sebanyak
81 orang anggota Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Kecamatan Koja, Jakarta
Utara, dilantik oleh Camat Koja, Rahmat Effendi Lubis, Selasa (29/10/2014),
bertempat di ruang pertemuan Hotel Cempaka, Kelurahan Rawa Badak Selatan,
Kecamatan Koja, Jakarta Utara.
Turut
hadir dalam kesempatan itu, Walikota Jakarta Utara, Heru Budi Hartono, Asisten
Tata Pemerintahan, Suroto, Kepala Bagian Tata Pemerintahan, Nana Hadiatna,
Dewan Kota, Lurah se-Kecamatan Koja, serta Muspika Kecamatan Koja.
Dalam
sambutannya, Walikota Jakarta Utara, Heru Budi Hartono, menuturkan, hari ini Bapak dan Ibu yang dilantik pada hari
ini melaksanakan dua kali sumpah. Kedua sumpah tersebut adalah Sumpah Pemuda
yang merupakan awal kebangkitan pemuda, dan kesedian Bapak dan Ibu menjadi
wakil warga untuk membantu dan bersinergi dengan Pak Lurah untuk kelancaran
pembangunan.
“Dengan
membangun sinergi dengan Lurah, maka pembangunan di Jakarta Utara dapat
berjalan dengan lancar yang pada akhirnya dapat dirasakan secara langsung oleh
masyarakat,”kata Walikota.
Dalam
kesempatan itu juga, ia mengajak Bapak dan Ibu anggota LMK untuk dapat
memberikan pengertian kepada masyarakat bahwa saat ini kami tengah berbenah dan
mulai displin dengan keuangan daerah.
“Untuk itu kami berharap agar Bapak dan Ibu dalam hal penggunaan keuangan yang
berasal dari APBD harus berhati-hati dalam penggunaan anggaran dan bisa
mempertanggung jawabkan pengeluaran yang berasal dari dana APBD dalam setiap
kegiatan,”pesan Walikota kepada seluruh anggota LMK yang baru dilantik.
Disampingi
itu, Walikota tak lupa menitipkan Kota Jakarta Utara dan bersama-sama membangun
Jakarta Utara.
“Hingga
saat ini, tidak ada tawuran antar warga yang terjadi di Jakarta Utara. Ini
semua bisa terwujud bukan karena saya, tetapi karena adanya peran serta Bapak
dan Ibu, komponen masyarakat, warga termasuk Muspika yang hadir dalam kesempatan
ini,”terang Walikota.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar