Sabtu, 01 November 2014

Lomba Kinerja, Katar Warakas Siap Menjadi Juara Nasional




Jakarta-Setelah melalui perjuangan yang cukup ketat dari tingkat Kelurahan, Kecamatan, Kota hingga tingkat DKI Jakarta, pada hari ini, Sabtu, 01 November 2014, Karang Taruna (Katar) Kelurahan Warakas, Kecamatan Tanjung Priok Jakarta Utara dinilai kinerjanya oleh perwakilan kementerian RI.

Ketua Katar Warakas, Adi Yasar, menuturkan majunya kami dalam lomba ini karena kerja keras semua pihak dari mulai tokoh masyarakat, serta pemerintah yang telah kami anggap sebagai orang tua kami.

“Kami siap memberikan yang terbaik bagi Jakarta Utara dan DKI Jakarta, dan kami berharap kami bisa keluar sebagai juara pertama,” harap Adi Yasar.

Hal senada juga di ungkapkan oleh perwakilan Katar DKI Jakarta. Solikin perwakilan Katar DKI Jakarta mengatakan, kami sangat berharap Katar DKI Jakarta pada 26 September 2014 mampu tampil di Jambi dengan meraih juara pertama dalam lomba Katar berprestasi tingkat nasional.

“Harapan kami sangat besar untuk meraih juara pertama, dan kami nyakin hal ini bisa terwujud,”pungkas dia.

Sementara itu, Wakil Walikota, Tri Kurniadi dalam sambutannya mengatakan, Katar sebagai generasi muda harus mampu menunjukkan eksitensinya dan itu telah ditunjukkan oleh Katar Warakas yang telah mampu berbicara hingga ke tingkat nasional.

“Katar Warakas dalam hal ini bukan hanya sebagai bagian dalam pilar-pilar sosial semata. Namun keberadaan mereka telah mampu berperan aktif dalam kegiatan sosial, fisik, web serta mampu menggandeng pihak swasta dalam pengelolaan corporate social responsibilty (CSR) termasuk membantu memerangi peredaran narkoba.

Ini semua sebagai wujud kepedulian Katar Warajas terhadap masyarakat. Atas kenyataan tersebut, tentu saja kami berharap dewan juri mampu menjadikan hal tersebut sebagai salah satu poin penting dalam penilaian, dan Katar Warakas siap memberikan yang terbaik dan meraih juara tingkat nasional,”tambah Wakil Walikota.                      




Tidak ada komentar:

Posting Komentar