Kamis, 06 November 2014

Pelayanan KB Keliling di Warakas



Jakarta-Memberikan prioritas pelayanan bagi pasangan usia subur (PUS) yang ingin menjadi aseptor Keluarga Berencana (KB) merupakan salah satu cara Pemkot Jakarta  Utara melalui Kantor KB Jakarta Utara  dalam meningkatkan kesejahteraan penduduk. 
 
Hal tersebut terungkap saat kegiatan pelayanan KB keliling gratis di RW 03, Kelurahan Warakas, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Kamis (06/11/2014). 
Terkait pelayanan KB keliling tersebut, Kepala Kantor KB Jakarta Utara, Hasanuddin Hadi Suryo, menuturkan PUS merupakan prioritas sasaran, disamping memang usia yang paling produktif, PUS juga masih minim informasi terkait KB.
Pelayanan KB keliling  merupakan salah satu cara efektif menyosialisasikan tentang KB. Pengaturan kelahiran anak merupakan salah satu indikator keberhasilan dalam meningkatkan kesejahtraan keluarga. 
“Memang masih banyak warga yang masih ragu menjadi aseptor KB, hal tersebut diakibatkan minimnya informasi yang diterima. Keberadaaan penyuluh dan pelayanan dengan sistem jemput bola diharapkan bisa sadarkan warga pentingnya ber-KB,” terang dia.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar