Sabtu, 13 Desember 2014

Dibagung Lewat CSR, Gubernur Resmikan PAUD Bougenvile

Jakarta-Melalui program corporate social responsibility (CSR) Tanoto Foundation,  Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meresmikan gedung Bina Keluarga Balita Pendidikan Anak Usia Dini (BKB PAUD) Bougenville di RW 01, Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, Sabtu (13/12/2014).

"Pendidikan anak sangat penting dan telah menjadi salah satu fokus kerja Pemprov DKI Jakarta. Karena itu, saya mendukung terciptanya kemitraan antara Pemprov DKI dengan pihak swasta, seperti Tanoto Foundantion," kata Basuki dalam Peresmian BKB PAUD Bougenville di Rorotan, Jakarta Utara, Sabtu (13/12/2014).

Menurutnya, semakin banyak pihak swasta yang terlibat dalam pengembangan pendidikan anak sejak usia dini, maka kualitas anak-anak pra-sekolah akan semakin meningkat.

"Saya berharap Tanoto Foundation tidak berhenti di sini saja, tapi dapat terus berperan untuk meningkatkan kualitas PAUD yang ada di Jakarta," ujarnya.

Dewan Pembina Tanoto Foundation, Anderson Tanoto, mengatakan pihaknya menyadari pendidikan yang baik dimulai pada tahun keemasan atau golden years, yaitu saat anak-anak berumur 0-6 tahun.

Umur ini merupakan masa vital perkembangan 80% otak anak, sehingga menjadi sangat penting mendapatkan perhatian khusus.

"Tanoto Foundation terus bekerja sama dengan berbagai pihak termasuk mitra pemerintah dan masyarakat dalam menjamin anak-anak generasi penerus bangsa ini, memiliki sarana penunjang yang berkualitas untuk berkembang optimal secara fisik maupun kognitif," kata Anderson.

Dijelaskannya Tanoto Foundation merupakan yayasan non-profit yang berkecimpung dalam upaya penanggulangan kemiskinan melalui pendidikan, pemberdayaan dan peningkatan kualitas hidup yang didirikan Sukanto Tanoto dan Tinah Bingei Tanoto.

"Kami berusaha senantiasa mendukung usaha pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia. Melalui Program Pelita Pendidikan, kami telah bermitra dengan lebih dari 300 sekolah dan PAUD di pedesaan di Sumatera Utara, Jambi dan Riau.

"PAUD Bougenville merupakan proyek percontohan pendidikan dini kedua yang dibantu Tanoto Foundation di Jakarta. Setelah kami mendukung PAUD Kenanga 17 di Rusunawa Waduk Pluit, Muara Baru di Jakarta Utara yang kami resmikan pada Maret 2014 lalu," jelasnya.

Kali ini, lanjutnya, Tanoto Foundation mendukung PAUD Bougenville dengan membangun ruang kelas dan ruang guru, menambah ruang untuk aktivitas anak-anak, melengkapi meja dan kursi untuk belajar, dan alat bermain di luar.

Tidak hanya itu, Tanoto Foundation juga memberikan pendampingan berupa pelatihan guru dan orang tua, mulai dari penjaminan mutu pendidikan hingga kepemimpinan pengelolaan pustaka kecil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar