Minggu, 14 Desember 2014

Peringati HMPI Tingkat Kota Jakut Tanam 500 Pohon

Jakarta-Plt Walikota Jakarta Utara, Tri Kurniadi, Minggu (14/12/2014), bersama masyarakat melaksanakan penanaman sebanyak 500 pohon mangga, bertempat di RW 06, Kelurahan Kelapa Gading Barat, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara. 

Kepala Sudin Pertanian, Chaerul Sidiq, menuturkan, kegiatan hari menanam pohon indonesia yang hari ini dilaksanakan melibatkan 100 orang yang terdiri dari walikota, sudin, kecamatan, kelurahan dan warga.

"Target kegiatan ini sebanyak 500 pohon yang kita tanam, dimana sebanayk 350 pohon telah ditanam terlebih dahulu di lingkungan RW 06, Kelurahan Kelapa Gading Barat. Dimana pohon yang ditanam adalah pohon mangga, alasan dipilihnya pohon Mangga tersebut karena pohon Mangga adalah pohon produktif, disampingi itu pohon Mangga paling cocok di tanam di Jakarta Utara. Hari menanam pohon di Jakarta Utara sendiri dimulai dari Febuari 2014 hingga Febuari 2015,"ujar Chaerul.
Sementara Plt. Walikota Jakarta Utara, Tri Kurniadi, mengatakan hari menanam pohon Indonesia adalah program pemerintah pusat dan pemerintah DKI Jakarta. Dan pada tahun 2013, dalam kegiatan menanam pohon Jakarta Utara telah meraih penghargaan dari Presiden RI, dan berharap kedepan Jakarta Utara dapat meraih kembali penghargaan tersebut.

"Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan serta dalam menyukseskan kegiatan ini. Dan saya berharap kepada Sudin Pertanian agar kegiatan ini tidak berhenti disini saja,  terus laksanakan penanaman pohon ditempat-tempat yang masih bisa kita tanam,"tambah Tri Kurniadi.

Ketua RW 06, Kelapa Gading Barat, Jimmy Subrata, menyambut positif adanaya kegiatan ini dan berharap apa yang dilaksanakan di RW 06, bisa diikuti oleh seluruh RW lain di Indonesia sehingga hasil dari gerakan tersebut dapat langsung kita rasakan dan tentu saja untuk anak cucu kita selanjutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar