Jakarta-Pemerintah Kota Jakarta Utara mulai 01 Mei hingga 31 Mei 2015 mendatang, melaksanakan pendataan keluarga. seperti dilaksanakan di Kelurahan Sungai Bambu, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Kasie PLKB Sungai Bambu, Duripah menuturkan, bahwa Pendataan Keluarga 2015 merupakan kegiatan pendataan yang sangat strategis untuk mendapatkan data mikro keluarga by name by address yang valid, relevan, kredibel dan bisa dipertanggungjawabkan (akuntabel).
Data keluarga yang nantinya dihasilkan selain akan dijadikan sebagai peta sasaran program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) akan tetapi data tersebut betul-betul dapat menjadi acuan didalam mengintervensi program pembangunan lainnya khususnya di Kota Jakarta Utara, seperti data yang bisa sinkron dengan penerima BPJS.
"Hasil Pendataan Keluarga tahun 2015 harus menjadi primadona untuk menjawab kebutuhan data dan informasi keluarga yang dibutuhkan oleh program Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pembangunan Keluarga. Keunggulan hasil Pendataan Keluarga adalah dapat ditelusuri by name by address sehingga memberikan kepastian terhadap sasaran program yang tepat dan akurat. Untuk mendukung Pelaksanaan Pendataan Keluarga tahun 2015 maka perlu dilaksanakan Orientasi Pendataan Keluarga Tahun 2015 bagi Pengelola Pendataan Keluarga di tingkat Kabupaten/Kota,"kata Duripah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar