Jakarta-Dalam rangka pelaksanaan kegiatan Penilaian Kinerja Puskesmas (PKP) Berprestasi tahun 2015, Sudin Kesehatan Kota Administrasi Jakarta Utara menampilkan satu Puskesmas yang dianggap mampu untuk di nilai dari segi pelayanan dan managemennya yaitu Puskesmas Kecamatan Kelapa gading yang terletak di daerah elit.
Kasudin Kesehatan Kota Jakarta Utara, Bambang Suheri mengatakan, salah satu upaya meningkatkan kualitas pelayanan di Puskesmas adalah melakukan penilaian kinerja Puskesmas melalui Akreditasi Puskesmas.
“Dengan adanya Akreditasi Puskesmas maka dapat diketahui kondisi jumlah dan kualitas sarana prasarana, ketenagaan dan kinerja Puskesmas, sehingga Sudin Kesehatan mengetahui kemampuan Puskesmas di wilayah kerjanya dan tahu apa yang harus dibina dari setiap Puskesmas sesuai kondisi dan masalah yang ada,” terang Bambang kepada aspirasirakyat1.blogspot.com, Rabu (24/06/2015).
Dalam upaya membangun semangat Puskesmas untuk meningkatkan kualitas pelayanan di Puskesmas, perlu diadakan suatu penilaian Puskesmas Berprestasi. Puskesmas berprestasi merupakan puskesmas yang berhasil mencapai prestasi meliputi kinerja tinggi yang sesuai dengan fungsi puskesmas, memenuhi kriteria standar program yang telah ditentukan, melakukan upaya peningkatan mutu, mempunyai upaya pengembangan, mendapat pengakuan dari masyarakat serta memiliki tata lingkungan yang baik.
“Penilaian Puskesmas Berprestasi adalah suatu upaya penilaian hasil kinerja Puskesmas yang meliputi kegiatan, hasil kerja dan inovasi yang dilaksanakan oleh Puskesmas di wilayah kerjanya, terutama dalam melaksanakan kegiatan promotif dan preventif serta upaya meningkatkan peran serta masyarakat,” ungkap Bambang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar