Jakarta-Terpilih dalam seleksi lurah camat program lelang jabatan
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membuat lurah satu ini bertekad lebih
mengabdikan diri dan mampu memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh
masyarakat. Melanjutkan dan menyukseskan program-program Gubernur DKI Joko
Widodo adalah visi utamanya.
“Melanjutkan visi Gubernur untuk
menjadikan Jakarta
rapi, hijau, asri, tertib hukum, agama dan administrasi, “ujar Suyono, Lurah
Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Dikatakan mantan Sekretaris
Kelurahan Pegangsaan Dua ini dalam memberikan pelayanan kepada warganya ,
dirinya mengaku kepuasaan, keramahan, dan senyum selalu ditekankan kepada para
staf dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Masyarakat saat ini membutuhkan
pelayanan yang cepat, sehingga kita tekankan kepada parapegawai agar agar lebih
maksimal dalam melayani warga, sehingga warga terpuaskan terhadap pelayanan
yang ada,”ungkap Suyono.
Untuk itu, Suyono sangat
menekankan kerjasama dan kecekatan yang baik bagi para pegawainya dengan
harapan setiap keperluan maupun permasalah warga dapat teratasi dengan cepat
dan mendapatkan solusi terbaik.
Jakarta-Sebanyak 6 lokasi di wilayah Kota
Administeasi Jakarta Utara, menjadi lokasi kampung deret atau penataan kampung,
secara terpadu. Melibatkan Dinas dan Sudin Perumahan, Pertamanan dan instansi lainnya.
“Direncanakan awal November 2013,
penataan kampung kumuh menjadi kampung deret dimulai, dan dijadwalkan selesai 15
Desember 2013 mendatang,”terang Ali Fattah, Kepala Suku Dinas Perumahan dan
Gedung Milik Pemkot Jakarta Utara.
Lebih jauh Ali Fatah menjelaskan,
penataan kampung di Jakarta Utara dilaksanakan di enam wilayah yaitu, di
Kelurahan Tugu Utara sebanyak 25 unit di RW 13, Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan
Koja. Kelurahan Semper Barat RW 04 dan 05 ada 74 unit. Kelurahan Marunda di RW
01 ada 55 unit. Kelurahan Cilincing RW 04
ada 40 unit. Kelurahan Pejagalan RW 09 ada 10 unit dan Kelurahan Pademangan
Timur, Kecamatan Pademangan ada 26 unit.
“Total keselurahan yang akan
dijadikan kampung deret. Dengan jumlah rumah sebanyak 230 unit. Penataan
kampung berupa perbaikan rumah. Berupa bantuan sosial. Anggaran perbaikan
langsung di berikan ke masyarakat,’ terang Ali Fattah.
Bantuan perbaikan rumah kumuh
menjadi kampung deret, kata Ali Fattah, melibatkan peran aktif masyarakat.. Warga
mengambil sendiri dan membuat sendiri rumahnya. Namun diawasi oleh Dinas
Perumahan. Ada
konsultan pendamping dari Dinas Perumahan.
Bantuan sosial ( baksos ) perbaikan
rumah yang diberikan ke warga maksimal Rp 54 juta. Atau maksimal 36 meter kali
1,5 jadi Rp 54 juta.
Dalam hal ini penataan kampung, pihaknya
menangani prasarana umum, yakni berupa jalan lingkungan, septicktank komunal,
penerangan jalan dan hidran.
Untuk persyaratan penataan
kampung menjadi kampung deret, statusnya lahannya harus jelas dan bukan tanah
sengketa, terang Ali Fattah.
Jakarta-Untuk mengantisipasi curah hujan yang tinggi yang berakibat
terjadinya genangan atau mewaspadai datangnya banjir, sekaligus dalam rangka merebut Piala Adipura, Kelurahan Tugu Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara melakukan
aksi bersih-bersih di setiap sudut wilayahnya.
Lurah Tugu Selatan, Muhammad Maibu, aksi bersih-bersih lingkungan
bersama warga menjadi agenda rutin setiap minggunya.
“Setiap minggu, saya menghimbau setiap RT dan RW bersama
warga untuk selalu melakukan kerja bakti,”katanya, Kamis ( 31/10/2013 ).
Mursid ( 40), warga RW 02 menyatakan, setiap seminggu
sekali, jajaran kelurahan selalu ikut turut melakukan kerja bakti. Hal ini
menurut dia, untuk memberi contoh kepada warga agar rajin membersihkan
lingkungan.
“Kami merasa senang jika ada dorongan moril dari jajaran
kelurahan, apabila mereka ikut dalam kerja bakti,”ungkapnya.
Jakarta-Warga Pluit mengakui pengerukan Waduk Pluit, Penjaringan,
Jakarta Utara, yang sudah berlangsung sejak Februari 2013 lalu memberikan hasil
bagus. Tiap kali ada genangan air, genangan itu cepat surut.
Jaya (45) tukang ojek di kawasan Waduk Pluit mengatakan, sejak
Waduk Pluit dikeruk, jarang timbul genangan karena air langsung mengalir ke
waduk.
Meski sudah menunjukkan hasil positif, Koordinator Normalisasi Waduk Pluit,
Heryanto, mengatakan pengerukan waduk masih jauh dari usai. Ia berkata, per
Oktober, pengerukan endapan baru mencapai kurang lebih 40 persen dari target 4
juta meter kubik.
Kedalaman waduk sendiri, kata Heryanto, baru berada di kisaran 2-3 meter
dari target 3-5 meter per Desember 2013 nanti.
"Pengerukan masih jauh dari
kebutuhan karena endapan sudah sangat tinggi, hasil akumulasi belasan tahun, "ujar
Heryanto.
Jakarta-Kepala Suku Dinas Pemadam
Kebakaran dan Penaggulangan Bencana ( Ka. Sudin Damkar dan PB ) Jakarta Utara ( Jakut ),
Frans Hodden Silalahi, meminta masyarakat untuk memperhatikan instalansi
listrik tempat tinggalnya.
Penyebab utama musibah kebakaran
di Jakarta Utara karena korseleting listrik,” kata dia, disela-sela acara
Pelatihan Bagi Pokmas, di Kantor Pemadam Kebakaran Jakarta Utara, Kecamatan Cilincing, Selasa
(29/10/2013).
Lebih jauh dijelaskan Frans,
hingga akhir Oktober, telah terjadi 129 kasus kebakaran, dan sebagaian besar
terjadi di pemukiman padat penduduk.
“Masyarakat kurang menjaga
keamanan jaringan listrik di rumahmya dan tidak mengikuti petunjuk umum
instalansi listrik,” terang dia.
Jakarta-Ribuan buruh di Kawasan Berikat Nusantara (KBN) hari ini,
Kamis (31/10/2013) menggelar swepping pada pabrik-pabrik yang masih melakukan
operasi kegiatannya. Ribuan buruh ini langsung meringsek dan meminta kepada
pihak perusahaan segera mengeluarkan pekerjanya untuk ikut dalam aksi mogok tersebut. Aksi mogok kerja tersebut dimulai
dari pukul 09.00 WIB.
"Hari ini merupakan aksi mogok massal kita, saya harap pihak perusahaan
segera mengeluarkan pekerjanya" kata Jumisih koordinator aksi dari Aliansi
Buruh Kawasan ( ABK ), usai usai melaksanakan aksi swepping di depan PT Makalot.
Riana (26), buruh PT Pukuh Busana yang berada di Kawasan
Berikat Nusantara ( KBN ) berharap dengan perjuangan mogok kerja ini bisa
mendapatkan hasil yang maksimal untuk kesejahteraan pekerja
Gerakan Cuci tangan pakai sabun oleh siswa SD ( ilustrasi )
Jakarta-Dalam
rangka menyambut Hari Cuci Tangan Sedunia (Global Handwashing Day), PT
Unilever Indonesia, Tbk melalui Lifebuoy bekerja sama dengan Pemerintah Jakarta
Jakarta Utara, menyelenggarakan gerakan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS), di SDN
01-06 Lagoa, Kecamatan Koja, Jakarta
Utara, Rabu (30/10/2013).
Ketua TP
PKK Jakarta Utara yang juga Ketua Dharma Wanita Persatuan Jakarta Utara, Ny. Naniek
Bambang Sugiyono, yang hadir dalam kegiatan tersebut menuturkan, Hari Cuci Tangan pakai sabun sebagai upaya untuk pencegahan terhadap
penyakit terhadap para siswa-siswi, serta memperbaiki praktik-praktik kesehatan
pada umumnya dan perilaku sehat pada khususnya.
Cuci Tangan Pakai Sabun, kata Naniek Bambang Sugiyono, dilakukan pada saat Sebelum makan pagi, sebelum makan
siang, sebelum makan malam, setelah keluar dari toilet (WC), serta setelah memegang sesuatu.
“Dengan mencuci tangan pakai sabun, wujud perilaku sehat yang terbukti secara
ilmiah dapat mencegah penyebaran penyakit menular khususnya penyakit Diare,”tambah
Naniek Bambang Sugiyono.
Jakarta-Persoalan identitas penduduk sangatlah penting, dan berpengaruh dalam semua
aspek. Salah satunya adalah pencegahan terhadap konflik sosial kemasyarakatan.
Dalam waktu dekat ini pihak Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil ( Disdukcapil
) Pemprov DKI Jakarta maupun di wilayah akan melakukan pendataan kepada
penduduk rentan administrasi kependudukan.
"Penduduk rentan adalah penduduk yang mengalami hambatan dalam
memperoleh dokumen kependudukan yang disebabkan oleh bencana alam maupun korban
sosial" kata Sapto Wibowo, Kepala Bidang Pendataan Penduduk, Dinas
Dukcapil Pemprov DKI Jakarta didampingi Edison Sianturi, Kepala Suku Dinas
Dukcapil Jakarta Utara, disela- sela kegiatan sosialisasi penting Administrasi Kependukan
yang dilaksanakan oleh Dinas Dukcapil DKI Jakarta, di GOR Jakarta Utara, Rabu (30/10/ 2013).
Ditambahkan Edison, penduduk rentan ini akan di fasilitasi SKPTI ( Surat
Keterangan Pengganti Tanda Identitas) bagi korban bencana, lalu SKOT ( Surat
Keterangan Orang Terlantar) buat orang terlantar, SKPS ( Surat Keterangan
Pencatatan Sipil) untuk korban bencana membuat pencatatan akte dan SKTK ( Surat
Keterangan Tanda Komunitas) kepada warga komunitas terpencil yang telah
didata.
"Jadi pendataan ini untuk mengakurasikan database penduduk yang
bermukim di Jakarta secara akurat dan tepat. Juga tidak menimbulkan perbedaan
pelayanan administrasi penduduk" kata Edison Sianturi.
Selama ini, tambah Edison, database yang ada merupakan data penduduk
tetap yang ber-KTP DKI serta data penduduk yang diperoleh dari Sudin Sosial.
Jakarta-Aparat Suku Dinas Satuan Polisi Pamong Praja ( Sudin Satpol
PP ) walikota Jakarta Utara dibantu Satpol PP Kecamatan Penjaringan membongkar 27
bangunan liar di RW 16, Jalan Pluit
Karang Karya, Jakarta Utara, Rabu ( 30/10/2013 ).
Dalam penertiban tersebut, turut pula diturunkan satu unit
alat beko untuk merubuhkan bangunan liar. Sisa puing bangunan yang berhasil
dibongkar tersebut, selanjutnya diangkut menggunakan mobil milik Suku Dinas
Kebersihan Jakarta Utara untuk dibuang ke Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat.
Camat Penjaringan, Rusdiyanto, menuturkan, penertiban ini
kami lakukan karena lokasi ini telah
dimanfaatkan warga untuk mendirikan bangunan seperti untuk tempat parkir,
penampungan barang bekas, serta untuk bengkel las.
“Setelah lokasi ini bersih, selanjutnya daerah ini akan dijadikan
sebagai ruang terbuka hijau ( RTH ) serta daerah resapan air,” kata Rusdiyanto.
Jakarta-Pemprov
DKI Jakarta mempunyai program penataan perkampungan yang diberi nama kampung
deret. Saat ini baru satu daerah di DKI Jakarta yakni di Tanah Tinggi, Johar
Baru, Jakarta Pusat yang telah direaliasikan. Kelurahan Pejagalan, Kecamatan Penjaringan,
Jakarta Utara termasuk salah satu wilayah kelurahan di ibukota yang termasuk
dalam program kampung deret.
Lurah Pejagalan, Alamsyah
menuturkan, lokasi kampung deret diwilayahnya berada di RT 02 RW 09, dengan 5
warung atau gubuk, serta 10 rumah yang masuk dalam program kampung deret.
“Sosialisasi kampung deret telah
kami lakukan, dan warga merespon dengan baik,”kata Alamsyah, disela-sela
penertiban bangunan liar, di Jalan Pluit Karang Karya, Jakarta Utara, Rabu (
30/10/2013 ).
Masih diungkapkanya, dia menilai
program kampung deret memberikan manfaat yang cukup baik untuk warganya. Selain
bisa hidup nyaman, diapun mudah mengontrol perkembangan warga. Termasuk
mengajak warga untuk kerja bakti setiap minggunya.
Jakarta-Sejumlah cara terus diupayakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta
untuk mengantisipasi musim penghujan yang diprediksi akan datang pada bulan
Oktober-Desember. Salah satunya pemasangan CCTV dibeberapa lokasi strategis,
seperti di pintu air maupun stasiun pompa.
Kepala Sarana dan Prasarana Sudin PU Tata Air Jakarta Utara, Kuryatna
menuturkan, pamsangan CCTV tersebut rencananya akan di pasang di pompa Bimoli, Sindang,
Pinang, Cilincing, Pluit, dan Kapuk.
Untuk pintu air Sunter tidak dipasang CCTV, mengingat dilokasi tersebut tidak
ada sinyalnya,” terang Kuryatna, disela-sela penertiban bangunan liar di RW 16
Kelurahan Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu ( 30/10/2013) .
Lebih jauh diuraikan Kuryatna, pemasangan CCTV hingga saat ini baru tahap
lelang, dan jika sudah terpasang hal tersebut segera kita laporkan ke Dinas PU
Pemprov DKI Jakarta.
Sebelumnya, berkaitan dengan pemasangan CCTV, Kepala Dinas Pekerjaan Umum DKI
Manggas Rudi Siahaan mengatakan, saat ini Dinas PU DKI sedang memproses
pemasangan CCTV di beberapa titik strategis. Tujuan pemasangan CCTV itu agar
dapat memonitor tinggi muka air, kondisi pompa, dan mekanisme petugas pompa di
lapangan.
Manggas menargetkan, akhir Desember tahun ini Dinas PU DKI sudah
selesai memasang CCTV di sekitar 130 rumah pompa. "Nantinya, terkontrol
diruangkan, bisa diakses juga ke ruangan Gubernur dan ruangan Wagub," kata
Manggas, belum lama ini.
Anggaran pengadaan dan pemasangan CCTV itu ada di tiap-tiap suku dinas.
Anggaran paling banyak terdapat di wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Utara.
Anggaran CCTV untuk satu rumah pompa sekitar Rp 8-10 juta.
Anggaran itu, kata dia, sudah masuk ke dalam pos pemeliharaan sarana dan
prasarana di setiap Sudin PU. Dinas PU DKI hanya bertindak sebagai supervisor.
Satu rumah pompa minimal dipasangi empat CCTV dan maksimal delapan CCTV.
Pemasangan banyaknya CCTV juga tergantung besar kecilnya rumah pompa.
"Pengerjaannya sudah dilakukan sejak 2-3 minggu yang lalu, sekarang sedang
berjalan," ujar Manggas.
Walikota Jakarta Utara, Bambang Sugiyono memberikan sambutan
Jakarta-Walikota Jakarta Utara, Bambang
Sugiyono mengingatkan bahwa administrasi kependudukan harus falid, jangan
sampai ada yang dualisme. Artinya memiliki KTP ganda, apalagi sekarang telah
menggunakan Nomor Induk Kependudukan ( NIK ) nasional, sehingga akan
mempermudah berbagai keperluan warga.
“Saya menghimbau kepada warga
Jakarta Utara jangan memiliki KTP ganda,”kata walikota, saat memberikan
sambutan pada acara kegiatan pemantauan kebijakan Administrasi Kependudukan dan
Kesatuan Bangsa Kota Administrasi Jakarta Utara, di ruang fatahillah, Selasa (
29/10/2013).
Dalam kesempatan tersebut,
walikota juga menghimbau warga yang masih meliki KTP ganda untuk segera datang
untuk mengurus ke loket kependudukan yang ada di kantor kelurahan.
“Sistem Informasi Administrasi Kependudukan ( SIAK )
sudah online sehingga NIK nasional satu indentitas hanya berlaku bagi warga
yang punya KTP satu, ‘terang Bambang.
Jakarta-Pemprov DKI Jakarta bekerjasama
dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DKI terus berupaya memerangi
narkotika dan obat-obatan (narkoba) yang peredarannya di tengah-tengah
masyarakat semakin mengkhawatirkan.
Untuk mengantisipasi
penyalahgunaan narkoba di kalangan generasi muda khususnya pelajar, Badan
Narkotika Nasional (BNN) bekerjasama dengan pihak-pihak terkait menggelar
sosialisasi bahaya narkoba, di Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Selasa (29/10/2013).
Kegiatan tersebut diikuti ratusan
peserta yang terdiri dari para pelajar tingkat SMP dan SMA di wilayah Jakarta
Utara. Dalam acara ini para pelajar mendapatkan pengetahuan tentang pencegahan,
pemberantasan, penyelahgunaan dan peredaran gelap narkoba yang dipaparkan oleh
narasumber dari BNN.
Pada penyuluhan tersebut, para
siswa tampak antusias. Hal itu dilihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan
oleh para siswa terhadap para pemberi materi.
Asisten Tata Pemerintahan Jakarta
Utara, Suroto berharap peserta yang datang dapat menyebarluaskan informasinya
ke teman-teman mereka.
“Saya berharap generasi penerus
bisa terbebas dari narkoba agar dapat menjadi generasi yang lebih unggul,” kata
Suroto.
Jakarta-Kelurahan Penjaringan RT 006/013, Kecamatan Penjaringan,
Jakarta Utara meraih juara III lomba Kampung Bersih 2013. Untuk juara II diraih
Kelurahan Kapuk Muara RT 014/016,Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara dan juara
I diraih oleh Kelurahan Kuningan Barat RT 006/05, Kecamatan Mampang Prapatan,
Jakarta Selatan. Lomba Kampung Bersih diprakarsai oleh Warta Kota Group
bekerjasama dengan Pemprov DKI Jakarta.
Dilaksanakannya lomba Bersih Kampung ini bertujuan untuk
meningkatkan kesadaran dan pemahaman luas bagi masyarakat terhadap lingkungan
bersih dan nyaman yang tertata, sehingga tidak terlihat kumuh.
Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Unu Nurdin yang hadir
saat penyerahan pemenang Bersih Kampung 2013 di Kelurahan karet Kuningan,
Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan, Minggu ( 27/10/2013) lalu. Unu Nurdin
berharap bagi seluruh pemenang lomba Pengelolaan Bersih Kampung 2013, dapat
bertanggung jawab memberikan contoh penanganan kebersihan lingkungan, agar
tetap terjaga dan kota Jakarta tetap bersih dari sampah.
Sementara, Lurah Penjaringan Suranta dalam kesempatan
tersebut menyambut baik kegiatan Bersih Kampung. Ini suatu hal yang harus
dikembangkan dan dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas kebersihan di DKI
Jakarta.