Senin, 30 Juni 2014
Selama Ramadhan PMI Jakut Tetap Buka Layanan Donor Darah
Jakarta-Untuk memenuhi kebutuhan darah, selama bulan puasa, PMI Cabang Jakarta Utara tetap membuka unit donor darah, di kantor PMI Cabang Jakarta Utara, Jalan Plumpang Semper, Koja, Jakarta Utara. Pembukaan unit donor darah tersebut juga dilakukan juga dilakukan seperti hari-hari biasa, Itu diungkapkan oleh Ketua PMI Cabang Jakarta Utara, Sabri Saiman, Senin (30/06/2014).
Pembukaan unit donor darah tersebut, lanjut Sabri, untuk mengantisipasi minimya persediaan darah selama Ramadhan, walaupun persediaan darah cukup.
"Seperti tahun – tahun sebelumnya, dan pada setiap bulan puasa, Ramadhan PMI Cabang Jakarta Utara juga selalu membuka kegiatan donor darah, hal ini dilakukan semata – mata untuk membantu masyarakat yang sedang membutuhkan,"ujar Sabri.
Guna menyosialisasikan program unit donor darah tetap di buka pada bulan Ramadhan, masih kata Sabri, juga telah di sosialisasi kepada masyarakat jauh-jauh hari.
"Langkah sosialisasi ini dimaksudkan agar masyarakat tak perlu jauh – jauh donor darah di DKI mapun di Kantor Pusat PMI. Dimana PMI Cabang Jakarta Utara saat juga membuka unit donor darah,"terang Sabri didampingi Kepala Markas Cabang PMI Jakarta Utara.
Sementara itu, Kepala Markas PMI Cabang Jakarta Utara, Yosep, mengatakan, pelaksanaan donor darah selama bulan puasa Ramadhan ini dilakukan setiap jam kerja dari jam 09.00 hingga jam 13 00 yang pada hari biasa dimulai jam 08.00 hingga jam 12.00.
Pembukaan unit donor darah tersebut, lanjut Sabri, untuk mengantisipasi minimya persediaan darah selama Ramadhan, walaupun persediaan darah cukup.
"Seperti tahun – tahun sebelumnya, dan pada setiap bulan puasa, Ramadhan PMI Cabang Jakarta Utara juga selalu membuka kegiatan donor darah, hal ini dilakukan semata – mata untuk membantu masyarakat yang sedang membutuhkan,"ujar Sabri.
Guna menyosialisasikan program unit donor darah tetap di buka pada bulan Ramadhan, masih kata Sabri, juga telah di sosialisasi kepada masyarakat jauh-jauh hari.
"Langkah sosialisasi ini dimaksudkan agar masyarakat tak perlu jauh – jauh donor darah di DKI mapun di Kantor Pusat PMI. Dimana PMI Cabang Jakarta Utara saat juga membuka unit donor darah,"terang Sabri didampingi Kepala Markas Cabang PMI Jakarta Utara.
Sementara itu, Kepala Markas PMI Cabang Jakarta Utara, Yosep, mengatakan, pelaksanaan donor darah selama bulan puasa Ramadhan ini dilakukan setiap jam kerja dari jam 09.00 hingga jam 13 00 yang pada hari biasa dimulai jam 08.00 hingga jam 12.00.
Mencari Berkah Ramadhan, Kelurahan Semper Barat Kembali Bagikan Takjil
Jakarta-Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta
Utara kembali menggelar aksi simpatik.
Minggu, 29 Juni 2014
Jalani Puasa Pertama dengan Mengungsi di Halte Bus
Jakarta-Daeng (55) beserta keluarga, warga RT 16 RW 17, Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, itu mengungsi karena tempat tinggalnya dilalap si jago merah kemarin Sabtu (28/6/2014) pagi, tidak pernah membayangkan dia harus melewati hari pertama ibadah puasa di sebuah halte bus yang tidak terpakai.
Sabtu, 28 Juni 2014
Penerapan Kurikulum 2013, Sudin Dikmen Gelar Bimtek Guru PAUD
Jakarta-Penerapan kurikulum 2013 yang
akan dilaksanakan pada tahun ajaran 2014 ini, membutuhkan persiapan. Salah
satunya, melalui kegiatan Bimbingan Tekhnis (Bimtek) yang dilaksanakan oleh Suku
Dinas Pendidikan Menengah ( Sudin Dikmen ) Pemerintah Kota ( Pemkot ) Jakarta
Utara ( Jakut ) Seksi Pendidikan Non Formal-Informal ( PNFI ) , baru-baru ini.
Bimtek yang digelar di Hotel Karwika,
Puncak, Jawa Barat tersebut, diikuti
oleh 150 guru PAUD se-Jakarta Utara. Tujuannya, untuk meningkatkan kompetensi para
pendidik PAUD, ujar Seksi PNFI Sudin
Dikmen, Solihkin, Sabtu (28/06/2014).
Selain itu, tujuian dilaksanakan kegiatan ini, yakni agar dalam setiap pembelajaran lembaga PAUD Tutor agar tidak salah asuh, serta penerpan kurikulum 2013 yang masih dalam proses ini dapat segera dipahami oleh para guru PAUD.
Selain itu, tujuian dilaksanakan kegiatan ini, yakni agar dalam setiap pembelajaran lembaga PAUD Tutor agar tidak salah asuh, serta penerpan kurikulum 2013 yang masih dalam proses ini dapat segera dipahami oleh para guru PAUD.
Jelang Ramadhan, TPK Koja Gelar Khitanan Masal
Jakarta-Sebanyak 250 anak mendapat bantuan berupa khitanan masal
dari TPK Koja peduli, Bertempat di RS PMC (Port Medical
Center) Kecamatan Tg
Priok, Jakarta Utara, Minggu, 22 Juni 2014 lalu.
Dengan menerjunkan 2 orang dokter specialis, dibantu 10
orang mantri, kata Pramestie Wulandari, Manager
Hukum dan Humas TPK Koja. Ia juga mengatakan, acara seperti ini rutin dilakukan
setiap tahun, tidak hanya itu, TPK Koja juga adakan donor darah, serta
pembagian bea siswa bagi anak yang orang tuanya tidak mampu.
Sementara, General Manager Ade Hartono yang secara langsung
mendampingi anak-anak yang sedang di khitan mengatakan, bagi aanak-anak yang
akan di khitan di periksa terlebih dahulu kesehatan nya. Usai dikhitan mereka
kami beri bingkisan berupa, tas sekoklah, kain sarung ,sandal, peci, dan uang
sebesar seratus ribu rupiah per-anak, serta obat-obatan.
Acara tersebut di hadiri, Rj Lino, Direktur Utama IPC PT.
Pelindo II, Camat Tg Priok M. Effiskal dan Lurah Tg Priok Suyono.
Rasit Maulana Hakim (9), siswa SDS Bina Pusaka, mengaku ingin dikhitan karena
sudah merasa besar, dan tidak ada paksaan dari orang tua.
Warga Pademangan Minta Pembangunan Flyover
Jakarta-Warga dan pemakai kendaraan yang setiap hari melintas di Jalan Japat Sunda Kelapa menuju kepasar IKRI, serta perempatan Aston menuju Jalan RE Martadinata,Pademangan, meminta Pemerintah Kota ( Pemkot ) Jakarta Utara dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk membangun flyover dilokasi tersebut, meningat kemacetan kerap terjadi di jalan tersebut.
"Kemacetan sering terjadi dilokasi, dari pagi, siang dan sore higga malam hari jalan tersebut sering macet. Dan dikhawatirkan jika hal itu tak segera diatasi, maka kemacetan akan semakin parah.
Saat ini pembangunan dilokasi itu cukup tinggi, dan tentu saja aktifitas kendaraan dilokasi itu juga kemungkinan tinggi. Untuk kami sangat berharap agar dilokasi tersebut dapat di bangun flyover. Usulan permintaan pembangunan flyover tersebut telah kami kirimkan melalui surat ditujukkan kepada pihak Sudin PU Jalan dan Jembatan Jakarta Utara, Itu diungkapkan oleh Anwar A. Karim, perwakilan dewan kota ( dekot) Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, Sabtu (28/06/2014).
Jumat, 27 Juni 2014
Ketua RW 18 Kelapa Gading Timur Dikukuhkan
Jakarta-Camat Kelapa Gading Barat, Achmat Ya'ala mengkukuhkan jajaran pengurus baru Rukun Warga (RW) 18, Kelurahan Kelapa Gading Timur untuk periode 2014-2017, Jumat (27/06/2014) malam.
Bertempat di Sekretariat RW 18 Kelapa Gading Timur, selain melantik pengurus RW 18 yang baru, Achmat Ya'ala juga melantik kepengurusan Rukun Tetangga (RT) dengan periode yang sama dilingkungan RW 18. .
Dalam kesempatan ini, para pengurus RW dan RT terpilih dilantik secara simbolik oleh Achmat Ya'ala. Acara ini juga dihadiri oleh Lurah Kelapa Gading Timur, Sri Suhartini, pengurus Lembaga Musyawarah Kelurahan ( LMK ) Kelapa Gading Timur, beserta beberapa tokoh agama setempat.
Achmat Ya'ala dalam sambutanya, mengucapkan selamat kepada pengurus RW dan RT yang baru serta membicarakan tentang kerukunan dan perdamaian dalam bermasyarakat. Apalagi, tahun ini adalah tahun politik dan tahun diselenggarakannya ajang piala dunia. Efiskal menghimbau jangan hanya karena perbedaan berpendapat bisa timbul perselisihan antar masyarakat.
Achmat Ya'ala juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk selalu bersyukur atas siapapun yang akan menjadi pemimpin bangsa ini nantinya. Karena menurutnya, semua itu sudah ditakdirkan dan pemberian terbaik dari Tuhan kepada Indonesia.
Camat Lantik Ketua RW 07 Sunter Agung
Jakarta-Camat Tanjung Priok, Mochammad Efiskal melantik jajaran pengurus baru Rukun Warga (RW) 07 Kelurahan Sunter Agung untuk periode 2014-2017, Minggu (22/6/2014) malam lalu. Bertempat di Sekretariat RW 07 Sunter Agung, selain melantik pengurus RW 07 yang baru, Efiskal juga melantik kepengurusan Rukun Tetangga (RT) 1 hingga 15 di lingkungan RW 07 dengan periode yang sama.
Dalam kesempatan ini, para pengurus RW dan RT terpilih dilantik secara simbolik oleh M. Efiskal. Acara ini juga dihadiri oleh Lurah Sunter Agung, Indria Hilmi, beserta beberapa tokoh agama setempat.
Mochammad Efiskal dalam sambutanya, mengucapkan selamat kepada pengurus RW dan RT yang baru serta membicarakan tentang kerukunan dan perdamaian dalam bermasyarakat. Apalagi, tahun ini adalah tahun politik dan tahun diselenggarakannya ajang piala dunia. Efiskal menghimbau jangan hanya karena perbedaan berpendapat bisa timbul perselisihan antar masyarakat. “Gara-gara sepakbola, beda jagoan berantem, beda partai berantem, jangan sampai seperti itu. Siapapun yang terpilih harus kita doakan,” kata Efiskal.
Efiskal juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk selalu bersyukur atas siapapun yang akan menjadi pemimpin bangsa ini nantinya. Karena menurutnya, semua itu sudah ditakdirkan dan pemberian terbaik dari Tuhan kepada Indonesia.
Maksus selaku ketua RW 07 terpilih, mengucapkan banyak terima kasih kepada Camat, Lurah, beserta masyarakat atas kepercayaan kepada dirinya menjadi ketua RW. Maksus juga mengatakan, dari tahun 2004, RW 07 adalah RW siaga. Bahkan, RW 07 juga pernah menjadi juara ketiga perlombaan antar RW se-Jakarta Utara. “Yang terpenting bagi kami adalah keharmonisan dan kekompakkan sesama warga bisa terus terjalin,” kata Maksus.
Dalam kesempatan ini, para pengurus RW dan RT terpilih dilantik secara simbolik oleh M. Efiskal. Acara ini juga dihadiri oleh Lurah Sunter Agung, Indria Hilmi, beserta beberapa tokoh agama setempat.
Mochammad Efiskal dalam sambutanya, mengucapkan selamat kepada pengurus RW dan RT yang baru serta membicarakan tentang kerukunan dan perdamaian dalam bermasyarakat. Apalagi, tahun ini adalah tahun politik dan tahun diselenggarakannya ajang piala dunia. Efiskal menghimbau jangan hanya karena perbedaan berpendapat bisa timbul perselisihan antar masyarakat. “Gara-gara sepakbola, beda jagoan berantem, beda partai berantem, jangan sampai seperti itu. Siapapun yang terpilih harus kita doakan,” kata Efiskal.
Efiskal juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk selalu bersyukur atas siapapun yang akan menjadi pemimpin bangsa ini nantinya. Karena menurutnya, semua itu sudah ditakdirkan dan pemberian terbaik dari Tuhan kepada Indonesia.
Maksus selaku ketua RW 07 terpilih, mengucapkan banyak terima kasih kepada Camat, Lurah, beserta masyarakat atas kepercayaan kepada dirinya menjadi ketua RW. Maksus juga mengatakan, dari tahun 2004, RW 07 adalah RW siaga. Bahkan, RW 07 juga pernah menjadi juara ketiga perlombaan antar RW se-Jakarta Utara. “Yang terpenting bagi kami adalah keharmonisan dan kekompakkan sesama warga bisa terus terjalin,” kata Maksus.
Pelantikan RT Kelurahan Kelapa Gading Barat Berlangsung Dengan Hidmat
Jakarta-Sebanyak lima Ketua RT dilingkungan RW 21, Kelurahan Gading Barat, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara resmi dilantik oleh Camat Kelapa Gading, Achmat Ya’ala untuk masa bakti 2014-2017.
Camat Kecamatan Kelapa Gading, Achmat Ya'ala mengatakan, RT/RW adalah suatu lembaga kemasyarakatan dan mitra Pemerintah yang mempunyai peranan sangat strategis dalam memelihara dan melestarikan nilai-nilai kehidupan kemasyarakatan yang berdasarkan swadaya, kegotong royongan dan kekeluargaan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan, ketentraman dan ketertiban bermasyarakat
“RT/RW merupakan ujung tombak utama dalam mensosialisasikan segala program pemerintah, karena jika tidak ada RT/RW maka program yang bagus pun tidak akan berjalan.” kata Achmat Ya'ala.
Dikatakan oleh Lurah Kelurahan Kelapa Gading Barat, Sugiharjo Timbo menjelaskan, dengan adanya momentum ini diharapakan kepada Ketua RT/RW bisa bekerja sama dengan pihak kelurahan.
“Kami harap kepada RT/RW yang telah dilantik bisa bekerja sama guna menjamin keberlangsungan program-program pemerintah Kelurahan, baik program di bidang pemerintah, pembangunan maupun sosial kemasyarakatan.” ujar Sugiharjo Timbo.
Perangi DBD, Pemkot Jakut Gencarkan PSN
Guna melihat dari dekat gerakan
PSN di kelurahan, sekaligus mencari solusi yang kerap dialami saat PSN, pada
hari ini, Jumat ( 27/06/2014), jajaran Pemerintah Kota ( Pemkot ) Jakarta Utara
( Jakut ) turun memonitoring gerak PSN di RW 01 Kelurahan Rawa Badak Selatan
Kecamatan Koja, RW 04 Kelurahan Tanjung Priok Kecamatan Tanjung Priok, serta RW
07 Kelurahan Semper Kecamatan Cilincing.
Septelina Purba, Kepala Bagian (
Kabag ) Kesejahteraan Sosial ( Kessos ) Pemkot Jakut, menuturkan, kegiatan PSN
yang dilakukan minimal tiap Jumat pagi karena nyamuk mulai dewasa membutuhkan waktu
satu minggu.
“Jika ada nyamuk yang menetas
belum sempat menggigit manusia jadi belum sempat memakan korban. Kalau tidak
kita berantas nyamuk dapat hidup selama satu bulan, jadi berapa banyak korban nantinya,”kata
Septelina, di RW 01, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Jakarta Utara.
Disamping itu, masih kata Septelina, kunjungan yang dilakukan oleh jajaran Pemkot Jakut ini juga dimaksudkan untuk memotifasi masyarakat untuk melakukan pemberantasan sarang nyamuk agar wilayahnya tidak ada lagi yang terjangkit demam berdarah," tutur Septelina .
Dalam melakukan PSN, rombongan Pemkot Jakarta Utara dibantu oleh kader jumantik.
Selain fokus pada PSN setiap
Jumat pagi, kegiatan bersih-bersih juga harus dilakukan setiap hari. Tujuannya
agar wabah demam berdarah bisa dicegah sejak dini" ujar Septelina.
Mekanismenya kata Septelina, kegiatan PSN meski dilaksanakan oleh setiap RW secara bergantian, dan puncaknya setiap Jumat pagi tetap dilaksanakan.
Mekanismenya kata Septelina, kegiatan PSN meski dilaksanakan oleh setiap RW secara bergantian, dan puncaknya setiap Jumat pagi tetap dilaksanakan.
"Kalau masyarakat sudah
sadar pentingnya PSN maka bahaya penyakit terhindar" tuturnya
Sementara itu, dalam kegiatan PSN
di RW 07 Kelurahan Semper Barat, Mochammad Iqbal, Lurah Semper Barat menuturkan, dalam kegiatan PSN selain menjaga kesehatan
warga, lewat kegiatan ini juga dapat dijadikan sebagai ajang silahturahmi.
"Kegiatan ini PSN rutin
dilaksakan tiap Jumat pagi," kata Mochammad Iqbal.
Verifikasi Lahan, Mempora Kunjungi Taman BMW
Menurut Roy Suryo, ada sebuah
lahan seluas 11,5 hektar di Taman BMW yang belum terselesaikan. Dan Pemprov DKI
telah membuat kebohongan dengan mengaku telah memiliki kuasa terhadap semua
lahan di Taman BMW.
"Kalau pemprov punya kuasa, plang dari PT Buana bongkar saja. Kalau belum dibongkar bohong dong kalau bilang permasalahan sudah selesai," jelasnya.
Ia menegaskan, dia datang ke taman itu setelah sebulan lalu dicanangkan Taman BMW sebagai pengganti stadion Lebak Bulus yang hendak dijadikan depo MRT. "Jadi intinya saya harus datang ke sini sendiri, saya tidak mau dengar kata katanya saja. Kedatangan saya untuk membuktikan kebenarannya," tegasnya.
"Kalau pemprov punya kuasa, plang dari PT Buana bongkar saja. Kalau belum dibongkar bohong dong kalau bilang permasalahan sudah selesai," jelasnya.
Ia menegaskan, dia datang ke taman itu setelah sebulan lalu dicanangkan Taman BMW sebagai pengganti stadion Lebak Bulus yang hendak dijadikan depo MRT. "Jadi intinya saya harus datang ke sini sendiri, saya tidak mau dengar kata katanya saja. Kedatangan saya untuk membuktikan kebenarannya," tegasnya.
Jelang Ramadhan, AHM Khitan Gratis 170 anak
Aksi sosial ini dilakukan di pabrik AHM Sunter,
Tanjung Priok, Jakarta Utara bekerjasama dengan Rumah Zakat Indonesia . Kegiatan yang digelar
secara rutin sejak 2010 ini melibatkan warga sekitar pabrik AHM di wilayah
Sunter, Pegangsaan, Cikarang, dan Karawang serta para karyawan AHM yang
tergabung dalam wadah Sahabat Satu Hati.
Sementara itu, Beasiswa Educare diberikan kepada 80
anak yatim piatu dari karyawan AHM yang telah meninggal dunia. Beasiswa ini
diberikan dalam bentuk uang tunai yang diserahkan setiap bulan dengan nilai
nominal berbeda di tiap jenjang pendidikan. Anak setingkat TK mendapatkan
beasiswa sebesar Rp100.000 perbulan, anak setingkat SD mendapatkan Rp200.000
perbulan, anak setingkat SMP mendapatkan Rp300.000 perbulan, dan anak setingkat
SMA mendapatkan Rp350.000 perbulan. Terhitung sejak bulan Januari 2014, Dewan
Masjid Al Haqqul Mubiin AHM telah menyalurkan lebih dari 176 juta rupiah untuk
program Beasiswa Educare ini.
Deputy Head of Corporate Communication AHM, Ahmad
Muhibbuddin, menyatakan kegiatan Dewan Masjid Al Haqqul Mubiin AHM ini
merupakan salah satu bentuk komitmen perusahaan dalam mewujudkan semangat berbagi
untuk memberikan manfaat bagi bangsa.
“Karyawan
yang aktif di Dewan Masjid AHM ini merupakan bagian dari karyawan kami yang
memiliki kepedulian sosial tinggi yang tergabung dalam wadah Sahabat Satu Hati.
Khitanan massal gratis dan beasiswa Educare ini merupakan program positif yang
manfaatnya dapat dirasakan langsung masyarakat,” ujarnya, kemarin.
Sahabat Satu Hati AHM memiliki perhatian yang
besar terhadap perbaikan kehidupan sosial dan lingkungan. Forum ini menjadi
wadah bagi karyawan untuk menyalurkan kepeduliannya dengan mengadakan beragam
kegiatan, mulai dari kampanye peduli lingkungan, pemberian pertolongan pada
korban bencana alam, hingga kegiatan mengajar berbagi pengetahuan melalui
program AHM Berbagi Ilmu di sekolah-sekolah. Sahabat Satu Hati beranggotakan
karyawan lintas departemen dan organisasi yang ada di AHM, mulai dari serikat
pekerja, dewan masjid, petugas keamanan, pecinta lingkungan, pecinta fotografi,
serta unit-unit kegiatan karyawan AHM lainnya.
Kamis, 26 Juni 2014
Walikota Sidak Harga Sembako Jelang Ramadhan
Setibanya di pasar tersebut yang
berada di Kelurahan Kelapa Gading Timur tersebut, walikota disambut hangat
pedagang dan warga. Kedatangan walikota secara mendadak membuat kaget dan
bahagia bagi pedagang. Tanpa canggung, suami dari Ny. Mirdiyati ini menyalami
pedagang.
Walikota selanjutnya mengecek harga
daging ayam, ikan, cabe merah dan bawang merah, telur dan beras, serta minyak
sayur. Orang nomor satu di Jakarta Utara itu pun terlibat pembicaraan dengan
pedagang. Heru lalu membeli cabe merah dan bawang dan ikan asin.
Raut wajah ibu penjual cabe merah
tersebut tampak senang. Heru selanjutnya mendatangi pedagang telur, ikan asin
dan minyak goreng serta telur, lalu berbincang soal harga.
Tidak hanya bertanya harga,
walikota juga membeli ikan asin. Pedagang ikan asin, Ratna (30) sangat senang
karena dagangnya dibeli oleh Walikota.
“Alhamdullilah,”ucap Ratnah,
sambil menimbang ikan asin. Saat di pasar itu, pedangang bersama dan penjual
serta warga pun menyambut hangat Heru Budi Hartono. Tidak sedikit bersalaman
dan minta foto bersama. Oh, ternyata walikota kita masih muda yah, “sahut
ibu-ibu.
Walikota Jakarta Utara, Heru Budi
Hartono mengatakan, sidak ini untuk mengetahui pasti pergerakan harga sembako
menjelang Ramadhan, sekaligus mengecek apakah ada pemakaian formalin atau tidak
.
“Harga-harga ada yang naik dan yang tidak
naik. Dan kenaikan tersebut, dia melihatnya wajar karena kenaikan hanya sebesar Rp 2000,”kata
Heru kepada wartawan.
Heru menyebutkan, contoh harga ikan
dari harga Rp 42.000 menjadi Rp 46.000. Yang naik hanya harga kelapa. Sedangkan
untuk penggunaan formalin, di pasar ini kami tidak menemukannya.
Miliki Sejarah Panjang, Masjid At-Tauhid Diresmikan
Jakarta-Pertumbuhan ekonomi menuntut tersedianya
sarana jalan yang memadai. Jalan sebagai sarana transportasi akan membangkitkan
pertumbuhan ekonomi, sosial dan budaya baik dalam skala mikro maupun makro.
Salah satu infrastruktur jalan
yang sedang diprioritaskan oleh pemerintah adalah Jalan Tol Akses Tanjung Priok
yang berada di kawasan pelabuhan dan
industri.
Diharapkan dengan jalan tol ini akan semakin memperlancar arus sirkulasi barang dan jasa di sekitar wilayah Tanjung Priok, guna mengurangi kemacetan yang terjadi dan juga sekaligus menghubungkan dengan Jakarta Outer Ring Road ( JORR) dan Jakarta Inter Urban Tol ( JIUTT).
Diharapkan dengan jalan tol ini akan semakin memperlancar arus sirkulasi barang dan jasa di sekitar wilayah Tanjung Priok, guna mengurangi kemacetan yang terjadi dan juga sekaligus menghubungkan dengan Jakarta Outer Ring Road ( JORR) dan Jakarta Inter Urban Tol ( JIUTT).
Salah satu bangunan yang terkena
pembebasan lahan dan bangunan tersebut adalah Masjid At-Tauhid milik IPC Pelabuhan
Indonesia
( Pelindo ) II yang berada di Jalan Timor, Kelurahan Koja, Jakarta Utara.
IPC Pelindo
II telah membuat kesepakatan dengan Kementerian Pekerjaan Umum Dirjen Bina
Marga, KSO TPK Koja, dan Pengurus Masjid At-Tauhid untuk pemindahan Masjid Jami
At-Tauhid dari Jalan Timor ke Jalan Jampea No.149, Koja, Jakarta Utara. Dimana
pada hari ini, Masjid At-Tauhid yang memiliki tiga lantai dengan menghabiskan
anggaran sebesar Rp 8 Milyar diresmikan.
Menandai peresmian tersebut, perwakilan
Kementerian PU Dinas Pelaksanan Wilayah III, Andri Ananda, perwakilan PT.
Pelindo II, Ismail, Wakil Walikota Jakarta Utara, Tri Kurniadi, didampingi
Ketua MUI Pemerintah Kota ( Pemkot ) Jakarta Utara, KH. Zulfa Mustafa disaksikan
pengurus RT dan RW Kelurahan Koja, berserta jemaah masjid, pada hari ini,
Kamis (26/06/2014), dilaksanakan penguntingan pita sekaligus pemotongan
tumpeng.
Ketua MUI Pemkot Jakarta Utara, KH.
Zulfa Mustafa dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang
telah menyelesaikan pembangunan masjid Al Fudolah (nama lama Masjid At-Tauhid saat
ini).
“Sejarah panjang mengiringi
pendirian Masjid Al Fudolah. Dimana Masjid Al Fudolah di dirikan oleh para kyai
besar. Banyak Habib dan guru besar pernah mengajar di masjid tersebut. Nama Masjid
Al Fudolah saat ini masih ada, dimana lokasinya berada di Semper Barat,
Cilincing, Jakarta Utara. Dengan adanya pembangunan masjid ini, maka jadikan
masjid ini sebagai pemersatu umat dalam membangun bangsa,”ajak KH. Zulfa
Mustofa.
Sementara itu, Kepala Polres KP3
Jakarta Utara, AKBP Asep Edi Saputra yang turut hadir dalam kegiatan tersebut
mengajak kepada semua pihak yang teribat dalam pembangunan harus
bersungguh-sungguh dengan penuh ketulusan.
“Dengan kesungguhan dan ketulusan
dan saling bergandeng tangan dalam menggerjakan suatu pekerjaan, tentu sangat
memudahkan dalam penyelesaian akhir suatu pekerjaan. Dan itu terbukti dengan
berdirinya Masjid At-Tauhid ini,”ujar AKBP Asep Edi Saputra.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil
Walikota Jakarta Utara, Tri Kurniadi juga mengajak kepada pengurus masjid untuk
menjaga dan merawat masjid ini dengan baik.
Disampingi itu, dia juga kepada
seluruh pengurus dan warga untuk sama-sama memakmurkan masjid yang telah
dibangun ini.
IPC Pelindo II Khitan Gratis 150 Anak
Jakarta-Sebanyak 150 anak menjadi peserta sunatan massal yang dilaksankaan oleh IPC Pelindo II, di Geduig SKKT kantor Kelurahan Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, Kamis ( 26/06/2014).
"Tentunya selain memang memenuhi panggilan agama, aksi bakti sosial ini yang terbingkai dalam kegiatan corporate social responsibility ( CSR ) yang dilaksanakan oleh PT. Pelindo II ini sangat positif,” kata Kepala Suku Dinas Sosial Pemerintah Kota ( Pemkot ) Jakarta Utara, Ika Lestari Adji, disela-sela kegiatan khitan gratis tersebut.
Ika Lestari Adji berharap, dengan khitanan ini, anak-anak tersebut akan terjaga kesehatanan. Karena, menurutnya, khitanan memiliki manfaat besar bagi kebersihan diri. Tentunya, dia berharap, dengan anak sudah disunat, maka diharapkan pula terjadi perubahan sikap menuju kedewasaan.
Pemerintah tidak bisa sendirian dalam menanggulangi masalah sosial dan diperlukan dukungan dari dunia usaha dan masyarakat Dia pun berharap, agar ke depannya, kegiatan ini bisa dilakukan dan ditingkatkan, demi membantu meringankan masyarakat yang kurang mampu.
Selain dihadiri Kasudin Sosial, terlihat pula Camat Cilincing, Wawan Budi Rachman, Lurah Kalibaru Sahroni, pengurus LMK Kalibaru, perwakilan RT dan RW, serta perwakilan PT. Pelindo II, dan tokoh masyarakat serta agama.
"Antusias masyarakat akan kegiatan ini sangat tinggi. Di mana sebanyak 150 anak ikut serta dalam kegiatan khitan ini, dengan usia dari 5 sampai 12 tahun. Setelah dikhitan, para anak tersebut turut pula diberikan tas sekolah, sarung, peci, baju kokoh dan uang ," terang Ika Lestari Adji.
Sering Tergenang, Sudin Pemakaman Usulkan Penurapan
Jakarta-Untuk memberikan
kenyamanan kepada para penziarah kubur yang selama ini mengeluhkan kondisi
makam TPU Semper, Cilincing, Jakarta Utara yang selalu tergenang meski bukan musim
penghujan, Suku Dinas ( Sudin ) Pemakaman Pemerintah Kota ( Pemkot ) Jakarta Utara telah mengusulkan turap dan
peninggian areal makam tersebut.
Kepala Sudin
Pemakaman Jakarta Utara, Budi Wibowo, menuturkan untuk mengatasi seringnya
tergennag lahan pemakaman di TPU Semper tersebut, saat ini pihaknya telah
berkirim surat ke pihak Sudin PU Tata Air Jakarta Utara agar dapat dilakukan
penurapan Kali Begok, Cilincing, serta pengurasan air yang tergenang tersebut
melalui pompa.
“Surat tersebut telah kami kirimkan ke pihak
PU Tata Air Jakarta Utara. Selanjutnya hal itu akan secepatnya kami sampaikan
kepada Bapak Walikota Jakarta Utara tentang upaya kami mengatasi genangan yang
terjadi di TPU Semper,” kata Budi Wibowo, saat ditemui di kantor Walikota
Jakarta Utara, Kamis (26/05/2014).
Selain itu, kami
juga telah mengirimkan surat permohonan kepada pihak Dinas Pertamanan dan
Pemakaman DKI Jakarta agar bisa melaksanakan peninggian lokasi makam dengan
tingginya sekitar 1,5 meter dari lokasi tanah yang ada saat ini.
“Kami sangat
berharap agar hal itu bisa disetujui, sehingga para peziara merasa nyaman,”
ungkap dia.
Untuk lokasi yang
sering tergenang di TPU Semper, dia menambahkan, dari hasil cek lokasi berada
di Blok AAI Blad 9-17, Blok AI Blad 110-114,257, dan 258. Serta Blok AAII Blad
50-55.
Langganan:
Postingan (Atom)