Sabtu, 08 November 2014

KTP Mobile, Kian Diminati Warga


Jakarta-Puluhan warga RW 12, Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara menyerbu pelayanan KTP mobile di kantor RW 12 Rorotan, hari ini, Sabtu (08/11/2014).

Antusias warga datang ke pelayanan ini terlihat saat pelayanan KTP mobile dibuka dan mereka langsung membuat antrian.

Samsudin 36, warga RW 12 Rorotan menyambut baik layanan jemput bola ini. Apalagi setiap hari kerja ia tak punya waktu mengurus KTPnya. “Untunglah ada pelayanan seperti ini, kalau tidak mungkin saya tak pernah bisa urus surat KTP karena kerja mulu,” tuturnya.
Sementara itu, Lurah Rorotan, Berkah menuturkan, sangat berterima kasih kepada pihak Sudin Kependudukan dan Catatan Sipil, yang telah memberikan layanan jemput bola kepada warganya. Pasalnya banyak warga di lingkungannya yang disibukkan waktu kerja hingga tak punya waktu untuk urus KTPnya.

“Layanan seperti ini sangatlah dibutuhkan khususnya mereka yang sibuk dihari kerja,” tuturnya.

Edison Sianturi, Kasudin Kependudukan Dan Catatan sipil Jakarta Utara menjelaskan, layanan jemput bola ini mobile dilakukan setiap hari Sabtu di wilayah Jakarta Utara, sasarannya adalah wilayah yang memang warganya sibuk dan memang tak punya waktu datang ke kelurahan karena waktu kerja.

“Pada layanan ini sebanyak 30 warga melakukan permohonan E KTP mereka,"terang Edison. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar