Jakarta-Mobil Kesehatan Astra (Mokesa) memberikan
pengobatan gratis kepada Warakas, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu
(21/0/015).
Pengobatan gratis Mokesa merupakan program Corporate
Social Responsibility (CSR) PT Astra International Tbk di bidang kesehatan
yang diadakan dua kali setiap bulan dan diperuntukkan bagi warga di sekitar kantor
pusat PT Astra International Tbk sejak tahun 2009.
Lurah Warakas, Sri Suhartini menuturkan, dalam kegiatan tersebut pasien diperiksa secara
lengkap mulai tekanan darah hingga kadar gula darah dan kolesterol. Selain itu,
melayani pemeriksaan pascabanjir seperti batuk, pilek, gatal-gatal, diare, dan
sebagainya.
"Kalau Astra, saya pasti datang meskipun
lokasinya agak jauh. Selain pemeriksaannya lengkap, kualitas obatnya juga bagus,"
ujar Sutini, 57, warga KelurahanWarakas, Kecamatan Tanjung Priok yang turut memeriksakan kesehatannya dalam kegiatan Mokesa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar