Jakarta-Badan Pertanahan
Nasional (BPN) terus menerus berupaya meningkatkan pelayanan administrasi
kepada masyarakat yang hendak mengurus surat tanah
Kepala Kantor Wilayah Badan
Pertanahan Nasional (BPN) DKI Jakarta, Zulkifli Ansori menuturkan, sesuai
dengan komitmen Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional untuk
memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, maka kami terus berinovasi,
inovasi tersebut berupa pelayanan Sabtu dan Minggu, pelayanan malam hari, serta
pelayanan kepada lansia.
“Semua itu kami laksanakan
karena kami ingin semakin mendekatkan diri kepada masyarakat,”kata Zulfikli
Ansori, dalam sosialisasi dan pembinaan pejabat pembuat akte tanah (PPAT), di Ruang
Bahari, Kantor Walikota Jakarta Utara, Selasa (24/03/2015).
Dalam kesenpatan itu, dia juga
turut menjelaskan bahwa BPN senantiasa peduli kepada masyarakat. Buktinya adalah memajukan
masyarakat di bidang ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui
surat tanah atau sertifikat tanah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar