Jakarta-Musim penghujan yang diperkirakan mulai melanda pada
November diperkirakan volume sampah di Jakarta Utara akan meningkat, sekitar
200 ton.
Hal ini disebabkan di wilayah pesisir utara Jakarta
dikepung 13 sungai dan kali, seperti Kali Angke, Kali Sunter, serta sungai
Ciliwung, Jakarta Utara juga merupakan tempat bermuaranya sampah yang terbawa
oleh arus.
Pernyataan
ini disampaikan oleh Kasi Kebersihan Sudin Kebersihan Jakarta Utara, Sutadi, di
kantor Sudin Kebersihan, Jakarta Utara, Jumat (31/10/2014).