Senin, 19 Agustus 2013

SMP Negeri 289 Jakarta Mulai Digunakan untuk KBM

Jakarta-Dengan akses masuk seadanya, aktivitas belajar mengajar di SMPN 289 Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara, akhirnya bisa berjalan, Senin (19/08/2013). Sebelumnya, warga mengeluhkan akses menuju sekolah tersebut hingga gedung terbengkalai berbulan-bulan. Berkaitan dengan dimulainya aktifitas kegiatan belajar mengajar ( KBM ) di sekolah tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Ptrovinsi DKI Jakarta, Taufi Yudi Mulyanto melaksanakan peninjau proses KBM di sekolah tersebut. Dalam kunjungan tersebut, Taufik turut menyerahkan paket modul kepada para siswa kelas VII yang baru menempati gedung sekolah tersebut Disela-sela kunjungan, Taufik menuturkan, meskipun pembangunan sekolah tersebut belum seratus persen selesai. Namun hal itu tidak menganggu KBM di sekolah tersebut. Saat ini, sekolah sudah bagus. Hanya saja masih ada kekurangan, seperti perapihan konblok halaman lapangan sekolah. Dan insya Allah, hal itu segera selesai pada Senin depan. Sehingga halaman sekolah tersebut dapat digunakan sebagai tempat upacara. “Saat ini konblok halaman dalam tahap perapihan, insya Allah hal itu bisa di gunakan pada Senin mendatang, “ terang Taufik didampingi Kepala Seksi SMP Sudin Pendidikan Dasar ( Dikdas ) Jakarta Utara Samsu serta Kepala Seksi SMP Cilincing Muhammad Nurdin dan pelaksana tugas ( PLT) Kepala Sekolah SMPN 289 Jakarta Muhammad Yusuf Corua. . Dalam kesempatan tersebut, Taufik juga turut berpesan kepada para peserta didik untuk terus belajar dengan sungguh-sunguh. Ditambahkan, pelaksana tugas ( PLT ) Kepala Sekolah SMPN 289 Jakarta Muhammad Yusuf Corua menuturkan, pada tahun ajaran baru ini, SMPN 289 Jakarta memiliki 288 murid, dimana satu kelas diisi 36 siswa, dengan 28 ruang. Sebelumnya, dalam proses KBM sebelum menempati gedung baru sebanyak 288 murid menumpang di SDN 04 Sukapura, Jakarta Utara, terang Muhammad Yusuf Corua. “Sekolahnya bagus pak, jadi bikin nyaman untuk belajar pak, “ terang Dimas, salah seorang siswa kepada Taufik Yudhi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar