Jumat, 29 November 2013

Gedung PKSB PGRI Pademangan Diresmikan



Bunyi sirene mengawali peresmian PKSB Kec. Pademangan, Jakarta Utara
Jakarta-Panggung Kreasi Seni dan Budaya (PKSB ) PGRI Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara diresmikan oleh Kepala Seksi Pendidikan Dasar ( Dikdas ) Kecamatan Pademangan, Hj. Suryani Taher, di Kompleks SDN Pademangan Timur 07-10, kemarin.

Turut hadir dalam acara yang ditandai bunyi sirine sekaligus penadatangan prasasti secara simbolis ini, Ketua FK3S Kecamatan Pademangan, A. Supandi, Ketua KSB Wahyono, Kepala Seksi Kebudayaan Kecamatan Pademangan, Mulyadi, Pengawas TK/SD Wilayah Binaan I, Sri Hartini, guru beserta orang tua.

Kasie Dikdas Kecamatan Pademangan, Hj. Suryani Taher, mengatakan, keberadaan panggung kreasi seni dan budaya milik PGRI tersebut, sebagai pelengkap sarana pendidikan di Kecamatan Pademangan.

Dalam kegiatan tersebut, turut pula ditampilkan kreasi seni siswa KSB Kecamatan Pademangan, antara lain paduan suara dari sekolah dasar swasta (SDS ) Cicilia, dan pementasan tarian siswa SDN 01 Pademangan Barat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar