Selasa, 11 Maret 2014

Kelurahan Papanggo Benahi Pelayanan Warga



Jakarta-Sebagai bentuk peningkatan pelayanan, Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, melakukan pembenahan pelayanan yang biasa diberikan kepada warganya. 

Warga yang dulu dilayani di kelurahan dengan sistem loket, kini bisa bertatap muka langsung dengan petugas pelayanan layaknya di sebuah bank.

Lurah Papanggo, Arahap mengatakan, pelayanan tatap muka ini untuk menghindari pungli yang tidak sesuai dengan aturan. Sebab, sebelumnya pelayanan ini hanya menggunakan lubang loket untuk mengurus berbagai adminsitrasi. 

Untuk memberi kenyamanan kepada warga, ruangan kantor kelurahan juga telah dilengkapi dengan AC dan menggunakan sistem nomor antrean elektronik. Namun, jika warga masih tidak puas dengan pelayanan yang diberikan, pihaknya menyediakan sarana pengaduan lewat SMS, email ke pengaduanpapanggo@gmail.com, dan kotak saran yang berada di depan pintu ruang pelayanan. "Kami akan menanggapi keluhan warga itu," janjinya.

Iwan Darmawan (43) warga RW 01, Papanggo, mengaku senang dengan perubahan model pelayanan tersebut. Karena selain bisa lebih transparan, juga menjadi lebih nyaman dengan keberadaan pendingin ruangan tersebut. 

 "Bagus juga pak, karena tempatnya pakai AC, nyaman, dan bersih. Selain itu, pelayanan ini juga untuk menghindari pungli karena pelayanan ini gratis," tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar