Rabu, 29 Mei 2013

Pemprov DKI Kebut Bangun Rusun Warga Waduk Pluit


Jakarta-Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berharap relokasi warga di Waduk Pluit, Kecamatan Penjaringan, Kota Administrasi Jakarta Utara bisa selesai dalam kurun waktu lima bulan.

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan saat ini pihaknya sedang mempersiapkan pembangunan rusun sebagai ganti tempat tinggal warga yang direlokasi.

Juni kebut bangun rusun di Muara Baru, Jakarta Utara dan Daan Mogot, Jakarta Barat" ujar Jokowi di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (29/05).

Rusun yang ada di Muara Baru, masih kata Jokowi,  memiliki delapan tower. Sedangkan yang di Daan Mogot ada 10 tower. Pembangunan rusun, ujarnya lagi, akan dilakukan para pengembang.

Kendati demikian Pemprov DKI Jakarta memiliki hambatan dimana beberapa warga yang tinggal di sekitar Waduk Pluit menolak untuk direlokasi kecuali ada biaya ganti rugi.( MTV/Amn )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar