Selasa, 10 Maret 2015

Kelapa Gading Targetkan Jalan Protokol Bebas PKL

Jakarta-Camat Kelapa Gading, Musa Sarifudin menargetkan jalan protokol di wilayahnya terbebas dari pedagang kaki lima (PKL). Untuk mewujudkan hal ini pihaknya telah mensosialisasikan sembari menertibkan secara perlahan titik-titik yang rawan PKL di jalan protokol.

Jalan-jalan protokol yang ditargetkan bebas PKL di wilayahnya, yakni Jalan Boulevard Barat, Jalan Bukit Gading, Jalan Raya Pegangsaan Dua, serta Jalan Pelepah Raya.

Dalam penertiban tersebut pihaknya tetap mengedepankan penegakan aturan dengan persuasif agar tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan.
"Penertiban PKL dilaksanakan dua kali dalam seminggu.Dalam setiap penertriban pihaknya mengedepankan penegakan aturan dengan persuasif agar tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan,"tambahnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar