Rabu, 08 Juli 2015

Camat Pademangan Buka Puasa Bersama Anak yatim

Jakarta-Tiga pilar, di Kecamatan Pademangan, Kota Administrasi Jakarta Utara buka puasa bersama dengan anak yatim dengan masyarakat. Hal ini dilakukan selain untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dengan adanya buka bersama ini akan menambah tali silahturahmi antar sesama, Rabu (08/07/2015), di aula kantor kecamatan setempat.

Camat Pademangan, Muhammad Yusuf Madjid, mengakui pihaknya menggelar buka bersama tiga pilar di kantor Kecamatan Kelapa Gading. “Memang dengan adanya buka bersama seperti ini akan menambah keakraban antara warga dengan aparat baik pemerintah, polri dan TNI. Saya berharap dengan adanya kegiatan seperti ini akan menambah erat tali silahturohmi antar sesama,”kata Yuma, panggilan akrab Muhammad Yusuf Madjid. 
Ditambahkan oleh Camat, pada buka bersama yang dihadiri oleh Kepolsek dan Danramil Pademangan ini juga dilakukan santunan kepada anak yatim. Ini dilakukan dengan tujuan untuk meringankan beban hidup anak yatim saat menjelang lembaran.

Sementara itu tokoh masyarakat Pademangan, Tosa mengaku sangat mendukung adanya kegiatan ini. Menurutnya dengan cara seperti ini selain dapat membantu sesama juga memupuk kebersamaan.

“Mudah-mudahan kegiatan seperti ini sering-sering dilakukan, sebab cara inilah kita warga dapat mengenal secara langsung pimpinannya,”ungkapnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar